"Para fans berbagi lokasi dimana majalah itu dijual melalui media sosial dan mereka berdatangan untuk membelinya," kata pimred Big Issue.
Ia juga menambahkan jika para penjual bisa pulang lebih awal karena dagangannya telah habis lebih cepat.
"Penggemarnya telah bergabung untuk aksi kebaikan dari idolanya," tambahnya.
Bahkan salah satu penjual menuliskan surat ucapan terima kasihnya untuk Kai dan EXO-L.
"Berkat Kai EXO dan EXO-L, aku bisa menghabiskan musim dingin dengan kehangatan," tulis penjual itu.
Walaupun sering dicap sebagai fandom yang suka rusuh, EXO-L membuktikan jika melalui idolanya mereka juga bisa berbagi kehangatan dengan orang lain.
Bagaimana menurut kalian? (*)