Laporan Wartawan Grid.ID, Afif Khoirul Muttaqin
Grid.ID - Baru-baru ini Chrome banyak meluncurkan fitur baru.
Salah satunya yang paling barau adalah fitur HDR dan alat untuk mengekspor kata kunci.
Namun kali ini Google akan luncurkan fitur khusus untuk memilih Folder Unduhannya.
Dilansir Grid.ID melalui PhoneArena fitur ini mungkin tidak bergitu penting dan populer.
Mungkin kamu tidak melihatnya sebagai perubahan yang besar.
Namun, orang yang sering mendownload file di smartphone mereka melalui Chrome mengetahui kendala ini.
Karena harus memasukkan semuanya ke dalam folder unduhan default.
Hanya karena tidak ada pilihan untuk mengubahnya ke folder yang dipilihnya.
Hal ini menjadi sangat mengganggu jika kamu kehabisan ruang dan unduhanmu akan penuh dengan file.