Find Us On Social Media :

Bak Jodha Akbar! Irish Bella Banjir Pujian Saat Tampil Cantik Berbalut Gaun Emas di Foto Prewedding Kelima

By Andika Thaselia, Senin, 22 April 2019 | 09:56 WIB

Irish Bella dan Ammar Zoni kembali lakukan foto prewedding kelima! Tampil dengan adat Minangkabau, tapi Irish Bella malah dipuji bak aktris Bollywood.

Nah ini dia yang paling spektakuler!

Foto prewedding kelima Irish Bella dan Ammar Zoni kali ini mengusung tema emas yang begitu elegan.

Diabadikan oleh fotografer kenamaan Diera Bachir, Irish Bella kembali mengenakan baju adat Minangkabau.

Baca Juga : Irish Bella dan Ammar Zoni Bocorkan Desan Cincin Pernikahannya

Penampilannya makin paripurna dengan tudung yang menutupi kepala dan berhiaskan daun-daun-daunan emas yang memikat.

Senada dengan Irish Bella, Ammar Zoni pun mengenakan baju dengan nuansa emas yang begitu elegan.

Walaupun mengenakan baju Minangkabau, namun sekilas penampilan Irish Bella ini justru mengingatkan pada penampilan wanita-wanita India.

Baca Juga : Tampilan Wajah Luna Maya yang Berjerawat Justru Banjir Pujian

Tak sedikit yang mengira bahwa Irish Bella dan Ammar Zoni mengambil konsep India pada foto prewedding kelimanya ini.

Bahkan ada yang memuji kecantikan Irish Bella mirip dengan artis Bollywood.

hanivirgieanindya : Cantik n ganteng mirip artis Bollywood

Baca Juga : Gaya Mewah Istri Andre Taulany, Erin Taulany dengan Tas Branded Mahal dari Puluhan Hingga Ratusan Juta Rupiah

lala.ammazoners : Sumpah demi apapun , Irish nya makin CANTIK BANGET

raradinda_mode : Yaa Allah ala ala india gitu juga oke, semoga langgeng

cutej69 : MasyaAllah incess ibel cantik banget

ressa_sep96 : et dah sy pangling

Baca Juga : Terbukti Pernah Berteman, Intip Foto Syahrini dan Luna Maya Saat Selfie Bareng, Sama-sama Cantik!

Gimana, menurut kamu Irish Bella mirip Jodha Akbar nggak nih? (*)