Find Us On Social Media :

Inilah Minuman Kopi Terbaik yang Sesuai dengan Kepribadianmu Berdasarkan Zodiak

By Fahrisa Surya, Rabu, 13 Desember 2017 | 16:15 WIB

Jenis kopi berdasarkan zodiak

Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani

Grid.ID – Kopi apa yang paling sering kamu minum?

Hampir semua orang di dunia ini pasti pernah minum kopi.

Baik itu orang-orang yang selalu bangun pagi, orang-orang yang masih bekerja pada larut malam, ataupun orang yang minum kopi hanya untuk sekedar melepas penat.

Dilansir Grid.ID dari yourtango.com, ada jenis-jenis kopi yang sebaiknya kamu minum berdasarkan zodiak lho.

Langsung simak aja yuk.

(BACA: Dikenal Ampuh Turunkan Berat Badan, Tapi 3 Kesalahan Minum Teh Ini Malah Bikin Dietmu Gagal)

1. Aries – Cappucino

Cappucino sangat cocok untuk orang-orang yang memiliki mobilitas tinggi seperti Aries.

Cappucino adalah minuman mengandung kafein yang sempurna.

Espresso dan Creamer adalah perpaduan yang sempurna untuk memulai hari dengan semangat di pagi hari.

2. Taurus – Frozen Frappe

Frozen Frappe sangat sesuai dengan Taurus.

Rasanya yang manis ini berasal dari berbagai macam varian rasa akan membuat Taurus merasa senang menjalani aktifitas sehari-harinya.

Chocolate, Vanilla, Fruity, Caramel, dan Peanut Butter adalah pilihan yang tidak akan ada habisnya.

3. Gemini – Flat White

Gemini akan menikmati minuman yang sesuai dengan kepribadian mereka.

Flat White dibuat dengan perpaduan yang sempurna antara espresso dengan milk foam.

Inilah yang membuat kopi ini menjadi spesial, dimana ada sedikit bagian putih di tengahnya yang mengungkapkan bahwa ia menyimpan cita rasa yang lebih nikmat di dalamnya.

4. Cancer – Iced Coffe

Cancer cenderung lebih menyukai iced coffe daripada yang lainnya.

Meskipun mereka tetap mengakui bahwa kopi yang disajikan panas juga nikmat, si Kepiting tetap lebih menyukai sensasi rasa dingin dari kopi yang disajikan dingin.

(BACA: Inilah Hal-hal yang Harus Kamu Lakukan Sebelum Tahun Baru Berdasarkan Zodiak, Catat ya!)

5. Leo – Macchiato

Ada satu jenis kopi yang selalu diburu oleh pecinta kopi dan tertulis di buku menu kopi.

Minuman itu adalah macchiato.

Dengan berbagai macam varian rasa yang ditampilkan, Leo akan menjadikan kopi ini sebagai teman bersantainya.

6. Virgo – Espresso

Virgo adalah pekerja keras, gigih dan tidak akan membiarkan dirinya berlarut-larut dalam kesedihan.

Maka Espresso adalah minuman yang cocok untuk mengisi kesibukan mereka dan hidupnya yang dinamis.

Espresso adalah minuman berkafein yang dapat membangkitkan semangat dan energi si Virgo untuk menjalankan aktifitas sehari-harinya.

7. Libra – Specialty Latte

Libra sangat menyukai hal-hal yang kreatif

Dengan kombinasi varian rasa pada kopi ini, Libra seolah menemukan satu hal yang menarik dan nikmat.

8. Scorpio – Decaf Coffee

Decaf Coffee adalah kopi dengan kadar kafein rendah, karena sudah mengalami dekafeinasasi.

Dekafeinisasi adalah penurunan kadar kafein pada kopi hingga level terendah.

Kopi ini cocok untuk Scorpio yang sangat ekspresif dan ingin tetap hidup sehat.

(BACA: Inilah Lagu Terbaik Sepanjang 2017 yang Merepresentasikan Dirimu Berdasarkan Zodiak

9. Sagitarius – Irrish Coffee

Irrish Coffee atau kopi Irlandia adalah sejenis koktail yang dibuat dengan mencampurkan wiski Irlandia dengan kopi dan gula serta krim.

Irrish Coffee akan menjadi teman sempurna pada malam perayaan tahun baru bersama teman-temannya.

10. Capricorn – Black Coffee

Capricorn adalah orang yang sangat disiplin.

Mereka tidak akan melakukan sesuatu yang tidak mereka inginkan.

Yang mereka butuhkan hanya secangkir kopi hitam untuk teman beraktifitas sepanjang hari.

Sesekali mereka akan menambahkan gula dank rip untuk mengurangi rasa pahit pada kopi kesukaannya itu.

11. Aquarius – Adffogato

Aquarius adalah orang yang sangat mandiri.

Adffogato adalah minuman yang sempurna  untuk Aquarius dengan topping vanilla gelato atau es krim.

Atau bisa juga dengan memasukkan espresso di dalamnya.

12. Pisces – Chai Tea Latte

Rasa manis dari kopi ini sesuai dengan ketulusan pisces.

Pisces sangat menyukai perpaduan yang kreatif yang ditawarkan minuman ini. (*)