Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Girlband asal Korea Selatan Brown Eyed Girls atau yang dikenal dengan BEG dikabarkan comeback tahun ini.
Girlband yang beranggotakan Narsha, JeA, Miryo dan Ga In ini debut sejak tahun 2006.
Lagunya berjudul Abracadabra cukup melejit di pasaran sejak dirilis pada tahun 2009 silam.
Baca Juga : Lama Tak Ada Kabar, Narsha Ceritakan Kondisi Brown Eyed Girls
Dilansir Grid.ID dari Soompi pada Selasa (23/4/2009), Narsha mengungkapkan rencana comeback mereka melalui tayangan acara 2 O’Clock Escape Cultwo Show, SBS.
Narsha datang sebagai bintang tamu dan mengenai Brown Eyed Girls.
Selain itu, Ga In juga mengunggah beberapa foto yang menandakan rencana come back girl band tersebut.
Baca Juga : Kim Joong Kook Berikan Dukungan untuk Film Baru Sahabatnya, Lee Kwang Soo
Ga In menuliskan sebuah tagar #akhirdarirekaman.
Hal itu juga yang ditanyakan oleh Yoo Min Sang, pembawa acara 2 O’Clock Escape Cultwo Show.
"Saya melihat foto-foto yang diposting Ga In di Instagram pagi ini. Dia bilang kalian selesai merekam," tanya Yoo Min Sang.
Baca Juga : Cinlok, Nam Tae Hyun Umumkan Pacaran dengan Jang Jae In!
"Apakah Brown Eyed Girls mengalami comeback dengan formasi lengkap?" lanjutnya.
Mendengar hal itu, Narsha tidak menyangkal dan membenarkan kabar tersebut.
"Saat ini kami sedang rekaman untuk album baru dengan formasi anggota lengkap," jawab Narsha mantap.
Baca Juga : Terlibat Cinta Lokasi, Nam Tae Hyun Ex Winner Umumkan Pacaran dengan Jang Jae In!
Ditanya mengenai kapan rencana comeback, Narsha mengatakan segera.
Ia juga berharap orang-orang dapat menyambut kembalinya mereka sebagai girlband Brown Eyed Girls dengan baik.
Awal tahun ini, Mystic Entertainment sudah membuat bocoran bahwa Brown Eyed Girls sedang mempersiapkan untuk membuat comeback mereka.
Baca Juga : Cetak Sejarah Lagi, Album Map Of The Soul: Persona Bawa BTS Duduki Tangga Lagu Nomor 1 di Billboard 200
Jika rencana comeback mereka tahun ini lancar, ini akan menjadi comeback pertama setelah empat tahun vakum.
Sebagaimana diketahui, grup ini mulai vakum sejak tahun 2015.
Para anggota mengambil cuti dan mereka mulai disibukkan dengan kegiatan individu.
Baca Juga : Dukung Teman Satu Grup Girls Generation, Yoona Hadiri Pementasan Drama Yuri
Salah satunya merilis musik solo, akting, dan tampil di beberapa variety show.
Bahkan, Narsha meninggalkan Mystic Entertainment menjelang akhir tahun lalu.
Baca Juga : Unggah Teaser Fancy, 6 Anggota Twice Kenakan Pakaian Murah dengan Harga di bawah Rp 10 Juta
Namun, kedua pihak menyatakan bahwa Narsha akan tetap mengikuti promosi dengan grup Brown Eyed Girl.
(*)