Di tingkat nasional, pasangan Joko Widodo atau Jokowi dan Ma'ruf Amin untuk sementara ini memimpin dengan perolehan suara sebanyak 25.247.180 atau 55,80 persen.
Sementara, pasangan Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno menyusul dengan perolehan suara sebanyak 20.000.911 atau sekitar 44,20 persen.
Berikut ini gambaran perolehan suara kedua pasangan di tingkat nasional berdasarkan situs pemilu2019.kpu.go.id pada Rabu (24/4/2019) petang.
Menurut pantauan Grid.ID, pasangan Jokowi-Amin menang telak di beberapa wilayah Indonesia.
Tak main-main, bahkan di Bali, Jokowi-Amin unggul 12 kali lebih banyak dari perolehan suara pasangan Prabowo-Sandi.
Pasangan nomor urut 01 tersebut tercatat memperoleh 92,75 persen dari total suara yang masuk.
Sementara, pasangan nomor urut 02 hanya 7,25 persen.
Real count ini berdasarkan pada data 5.927 dari 12.386 TPS yang telah masuk ke sistem data di KPU.