Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi
Grid.ID - Nama Cynthia mungkin tidak asing kita dengar, namun tak banyak yang mengetahui apa arti nama Cynthia.
Ya, arti nama Cynthia ternyata sudah digunakan sejak berabad-abad silam.
Ada banyak arti nama Cynthia dan makna serta sejarahnya yang ternyata masih belum diketahui banyak orang.
Baca Juga : Lahirkan Anak Ketiga, Asri Welas Ungkap Arti Nama Anaknya yang Diambil dari Bahasa Jepang
Dikutip dari Urban Dictionary, nama Cynthia merupakan ejaan Latin dari bahasa Yunani Kynthia.
Kynthia berarti wanita dari Kynthos yang merujuk kepada nama seorang dewi bulan Yunani yakni Artemis.
Artemis terkadang dipanggil dengan nama Cynthia karena ia dilahirkan di sebuah gunung yang bernama Gunung Cynthus (Kynthos dalam bahasa Yunani) yang terletak di Pulau Delos.
Baca Juga : Kehadiran Ubay Jadi Pelengkap Arti Nama Nidji
Oleh karena itulah, seperti dikutip dari nameberry.com, nama Cynthia berarti "Dewi Bulan, sang wanita dari Kynthos."
Seperti artinya, mereka yang memiliki nama Cynthia biasanya pemalu.
Mereka hanya ingin 'tampil' di saat yang tepat seperti halnya bulan yang hanya muncul di waktu tertentu.
Baca Juga : Minta Dipanggil BTP Setelah Bebas, Ternyata Ini Arti Nama Ahok yang Menjadi Julukannya Selama Ini
Para pemilik nama Cynthia memancarkan kecantikan dan pesona yang melebihi bintang.
Namun pesona dan inner beauty mereka tidak membutakan mata.
Dikutip dari She Knows, orang dengan nama Cynthia memiliki kecenderungan untuk fokus kepada isu yang penting dan besar.
Baca Juga : Inilah Arti Nama Tjokorda Ngurah Rayidaru Kerthyasa, Putra Kedua Happy Salma
Mereka juga suka hal-hal detail. praktis dan berfokus pada bisnis dan pencapaian.
Terkadang, untuk mencapai hal-hal ini, mereka mengabaikan kehidupan pribadi dan hubungan mereka dengan orang lain.
Dari segi sejarahnya, nama Cynthia ternyata sudah digunakan sejak abad ke-16 hingga 18.
Baca Juga : Ririn Ekawati Ungkap Arti Nama Anak Pertama Rini Yulianti
Itu artinya, nama ini sudah digunakan selama 400 tahun.
Beberapa penulis Inggris menggunakan nama ini untuk menandai Ratu Elizabeth I sebagai dewi bulan.
Cynthia juga kerap muncul dalam berbagai teater, drama dan novel serta film sejak tahun 1947 silam.
(*)