Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina
Grid.ID - Pasangan Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian hanya menjalin hubungan selama 2 bulan sebelum memutuskan untuk menikah.
Kini keduanya sudah dikaruniai seorang anak perempuan yang diberi nama Queen Eljaz Slofa.
Selama ini, mereka kerap disebut sebagai pasangan yang romantis.
Tak jarang juga keduanya memerkan keromantisannya dalam berbagai kesempatan.
Baca Juga : Mengintip Rumah Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian, Ruang Keluarganya Bernuansa Emas!
Bahkan, secara terang-terangan Fairuz mengaku jika dirinya cukup romantis.
Meski demikian, menurut Fairuz, sang suami justru dianggap sebagai yang paling romantis.
Hal itu ia ungkapkan dalam tayangan YouTube Ngopi Dara.
"Yang lebih romantis siapa? Fairuz atau Sonny?" tanya Hesti Purwadinata seperti dikutip Grid.ID pada rabu (24/4/2019).
Baca Juga : Sonny Septian Bocorkan Rahasia Keharmonisan Rumah Tangganya