Find Us On Social Media :

Sebelum Meninggal, Eddy Riwanto Sudah Terdaftar Menjadi Peserta Haji Tahun Depan

By Rangga Gani Satrio, Selasa, 30 April 2019 | 14:55 WIB

Eddy Riwanto tutup usia

Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio

Grid.ID - Setelah menghembuskan napas terakhir secara mendadak di lokasi syuting sinetron Cinta Suci, mendiang Eddy Riwanto dimakamkan di TPU Kampung Rawa Sapi, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat pada Selasa (30/4/2019) tadi.

Seusai mengantarkan jenazah Eddy Riwanto ke tempat peristirahatan terakhir, istrinya Yuni Astuti menyampaikan bahwa rencananya mereka akan jalani ibadah Haji tahun 2020 mendatang.

Padahal, mendiang Eddy Riwanto serta istrinya sudah terdaftar menjadi peserta ibadah Haji.

Baca Juga : Suasana Haru Iringi Prosesi Pemakaman Eddy Riwanto

"Kita udah daftar Haji dan Insya Allah tahun depan," kata Yuni Astuti saat ditemui tim Grid.ID.

"Padahal berdoanya bisa panjang umur dan pergi (bareng)," sambungnya.

Di mata Yuni Astuti, sang suami ialah sosok yang tegas, bertanggung jawab, dan disiplin.

Baca Juga : Eddy Riwanto Meninggal Dunia di Lokasi Syuting Usai Menjadi Imam Salat Asar

Apalagi saat akan menjalani syuting untuk memenuhi tanggung jawab sebagai keluarga.

"Dia enggak pernah datang terlambat ke lokasi syuting. Kalaupun telat dan ijin, dia udah kasih tahu dulu," ujar Yuni.

"Karena kan setiap ada telepon ada di sebelah dia," pungkasnya.

Baca Juga : Resmi Tuntaskan Wamil, Ji Chang Wook Segera Terima Project Drama Baru!

Sebagai informasi, mendiang Eddy Riwanto meninggalkan seorang istri dan empat anak.

(*)