Grid.ID - Mitos dan fakta tentang kanker payudara memang simpang siur.
Contohnya kanker selalu berawal dari benjolan.
Padahal selain itu, gejala awal kanker adalah seperti pembengkakan atau pun iritasi.
Nah, berikut beberapa mitos yang sering beredar dan faktanya.
(BACA : Kelewat Nyata, Lukisan Buatan Siswa SMA Ini bikin Melongo Padahal Terbuat dari Kapur Tulis )
1. Latar belakang keluarga
Mitos: Hanya wanita yang berlatar belakang keluarga pengidap kanker, yang dapat terkena kanker payudara.
Fakta: Sekitar 70 persen wanita penderita kanker payudara, justru tidak memiliki latar belakang tersebut.
Namun, jika ada keluarga terdekat kamu yang mengidap kanker payudara, artinya risikomu terkena kanker payudara pun meningkat.
2. Mengenakan bra
Mitos: Mengenakan bra berkawat dapat meningkatkan risiko terkena kanker payudara.