Find Us On Social Media :

Minta Cerai Usai Berselingkuh, Wanita Ini Menangis Setelah Suaminya Mengatakan Hal Ini

By Alfa Pratama, Senin, 18 Desember 2017 | 19:22 WIB

Ilustrasi

Grid.ID - Memperbaiki hubungan yang ternodai oleh perselingkuhan memang butuh usaha keras.

Tidak semudah membalik telapak tangan.

Sangat sulit membangun kembali kepercayaan yang telah rusak.

Kamu juga pasti tak sanggup membayangkan orang yang kita cintai dekat dengan orang lain.

Perceraian bukanlah satu-satunya cara untuk mengatasi situasi ini.

(Inilah 4 Anggota DPRD yang Foto Syurnya Beredar, Pelaku Penyebarnya Ada yang Ditangkap )

Sebuah penelitian menunjukan bahwa persentase perkawinan yang berhasil bertahan dalam perselingkuhan ternyata cukup besar.

Seperti kisah berikut ini, istrinya yang ingin bercerai setelah ia berselingkuh.  

Pada suatu masa, wanita itu bertemu dengan pria lain dan hampir menjadi selingkuhannya.

Dia adalah pria yang sangat humoris dan berbakat.

(8 Kontroversi Millen Cyrus Keponakan Ashanty, Mulai Dari Antre di Toilet Cewek Hingga Pacaran Dengan Sesama Jenis)

Mungkin karena pernikahan keduanya yang kurang sempurna sehingga pria ini selalu bisa membawa suatu hal yang baru buatnya, membuatnya merasa seperti awal-awal pacaran lagi.

Beberapa tahun ini, ia tidak suka merawat diri, malas keluar, berbaring seharian di sofa tidak makan, tapi setelah kenal pria ini, ia berubah menjadi seorang wanita yang ceria.

Dilansir dari Eberita, sang suami pun merasakan perubahan pada istrinya itu, kemudian bertanya. 

"Apakah kamu bertemu dengan orang lain yang kamu suka?"

Sang istri menganggukkan kepala, mengiyakannya.

(Menikah Muda di Usia 20-an, 7 Selebriti Wanita Ini Tinggalkan Dunia Hiburan Demi Keluarga)

Suami menjawab,"Bagus dong! Tapi harus bisa mengontrol diri dan jaga jarak ya."

Benar-benar bukan suatu respon yang seharusnya keluar dari mulut seorang suami.

Sang istri heran dan bertanya.

"Bagaimana cara menjaga jarak? Bolehkah kalau hubungan melaju sampai minta cerai denganmu?"

Jawab suami,"Tidak boleh! Kalau tidak, aku juga tidak perlu basa basi denganmu."

(Ucapkan Ulang Tahun untuk Dewi Perssik, Via Vallen dan Ayu Ting Ting Nyanyikan Lagu Ini, Bagus Mana Suaranya?)

Lalu suaminya mengatakan sesuatu yang tak disangka oleh istrinya.

Ini yang dia katakan. 

"Banyak orang juga sama dengan kita, inilah pernikahan. Akan sangat melelahkan kalau keduanya selalu penuh gairah.

Keduanya sudah sangat akrab begini, kalau tidak sengaja tersentuh bagian itu, kemudian langsung bergairahkah?

Makanya, pernikahan kita tidak bermasalah, yang bermasalah adalah bagaimana pandangan orang terhadap pernikahan itu sendiri, tidak menyikapinya secara dewasa.

Sekarang kamu ketemu orang ini, dia bisa memberikan perasaan bergairah, kamu merasa dia baik, dan kita berdua tidak baik. Salah besar!

Kalau kamu menikah dengannya, beberapa tahun kemudian juga akan seperti ini kondisinya, bahkan mungkin lebih buruk lagi.

Karena kita bersama dari awal, punya anak, beli rumah bersama, mengisi rumah bersama, kamu dan aku membiayai anak dan keluarga ini bersama.

Sedangkan kamu dan dia? Dari awal sudah berasal dari 2 keluarga yang berbeda, dia punya putrinya sendiri, kamu punya putra sendiri, keduanya pasti ingin menang sendiri, tidak akan adil.

Sewaktu bergairah, bisa melakukan hal-hal yang diinginkan, tapi setelah rasa gairah itu pergi, hanya akan menjadi orang asing, hingga pada saat itu kamu akan menyesal!

Maka kalau kamu merasa lebih bahagia bila hidup bersamanya, pergilah."

Sebenarnya pernikahan itu sangat biasa, hanyalah seperti suatu hubungan kerja sama untuk saling membagi tugas dan tanggung jawab, jangan terlalu berharap akan sesuatu yang romantis.

Kalau kamu berharap terlalu banyak, akan jadi pemilih, dan membuat pernikahanmu tidak bisa berjalan lama dan stabil.

Sikapilah pernikahan dengan dewasa, selesaikan masalah yang ada di hadapanmu!

Banyak orang yang tidak bisa menerima kehidupan yang biasa-biasa ini, ingin menghindari kewajiban yang ada. Mari kita hargai semua hal dan orang yang ada di depan mata kita ini.

Para wanita harus bisa belajar memberi ruang yang cukup untuk diri sendiri dan suami, kontrol emosi, perbanyak percakapan dan diskusi, milikilah suatu sikap pengertian, percaya, dan mengalah.

Pria pun juga sama, harus belajar untuk lebih memperhatikan dan menyayangi istrimu, 1 kalimat pendek darimu saja sudah bisa membuatnya bahagia!

Tingkat tertinggi dalam suatu hubungan adalah hubungan yang datar dan stabil, sekalipun bertengkar ataupun beradu mulut pun tidak  akan meninggalkan satu sama lain.

Entah kamu menjadi kurus, menjadi cantik, apapun perubahan padamu, orang yang tidak mencintaimu tidak akan mencintaimu.

Tapi sekalipun kamu menjadi gemuk, berubah jelek, orang yang mencintaimu tidak akan pernah meninggalkanmu.

Pasangan adalah seseorang akan hidup bersama saling melengkapi, bukanlah sesuatu benda yang dipamerkan, atau saling dibandingkan.

Kehidupan yang normal dan bahagialah yang terbaik.

Jadi bukan mau cari pasangan hidup yang tampan atau kaya, melainkan carilah yang bisa saling mengerti dan mengalah.

Kalau tidak bisa menerimamu apa adanya, sebagus atau setampan apa pun dia juga tidak berguna," ujar suaminya yang membuat wanita itu terdiam sambil air matanya menetes.

Sang istri langsung memeluk suaminya erat-erat dan menangis setelah suaminya mengatakan hal ini. 

Sejak saat itu, ia tidak pernah mengungkit perceraian. (*)

(Atlet Cantik Ini Berenang Tanpa Kedua Kaki Namun Berhasil Pecahkan Rekor dan Kumandangkan ‘Indonesia Raya’ di Negeri Jiran)

Artikel ini juga tayang di Tribunnews dengan judul Istri Minta Cerai Usai Ngaku Pernah Begituan Dengan Pria Lain, Jawaban Suami Malah Bikin Menyesal