Find Us On Social Media :

Jangan Salah Pilih, Deretan Warna Lipstik ini Bisa Bikin Penampilanmu Terlihat Tua!

By None, Senin, 6 Mei 2019 | 08:24 WIB

Jangan Salah Pilih, Deretan Warna Lipstik ini Bisa Bikin Penampilanmu Terlihat Tua!

Grid.ID - Buat sebagian cewek, lipstik menjadi salah satu pelengkap penampilan yang gak boleh ditinggalkan.

Lipstik memang bisa membuat penampilan menjadi lebih fresh dan stunning.

Namun kamu harus tahu bila memilih warna lipstik gak boleh sembarangan karena salah-salah bisa bikin penampilanmu terlihat lebih tua.

Baca Juga : Punya Koleksi Parfum Hingga Sepatu Mewah, Intip Kamar Aurel Hermansyah yang Bernuansa Minimalis

Bukan dilarang, tapi kalau memang kita enggak mau terlihat tua sebaiknya hindari penggunaan warna lipstik berikut ini.

Yuk kepoin 5 warna lipstik yang bisa bikin kita terlihat lebih tua.

Jangan sering-sering dipakai ya, girls!

Baca Juga : Inspirasi Outfit Simple dengan Atasan Putih dan Jeans ala Putri Kedua Eko Patrio, Hits Abis!

1. Fuchsia

Lipstik yang satu ini kurang cocok dipakai oleh kita yang memiliki warna kulit yang cenderung gelap karena akan bikin terlihat lebih kusam.

Selain itu, penggunaan lipstik fuchsia yang dibarengi oleh riasan mata dan pipi yang terlalu menyala akan memberikan kesan riasan yang 'medok' dan terlihat tua.

Baca Juga : Merasa Intim, Wanita Ini Pilih Menikah dengan Selimut Kesayangannya

2. Orange

Enggak semua warna kulit cocok menggunakan lipstik orange.

Salah-salah, bukannya terlihat segar, wajah kita justru akan terlihat kusam banget!

3. Cokelat Tua

Warna lipstik yang satu ini memang akan membuat riasan jadi terkesan bold banget.

Tapi, wajah kita jadi terkesan enggak segar!

Harus diimbangi sama riasan mata bernuansa nude cokelat, ya!

Baca Juga : Cari Tahu Kepribadianmu Lewat Secangkir Kopi, Penikmat Latte Ternyata Sosok yang Dermawan

4. Ungu tua

Warna yang satu ini sepertinya kurang cocok digunakan sehari-hari karena akan memberikan kesan riasan wajah yang lebih tua dan enggak fresh.

Kalau untuk menghadiri acara formal di malah hari, lipstik ungu tua bisa jadi salah satu warna lipstik andalan biar terlihat lebih standout!

Baca Juga : Tak Mau Kalah dengan Syahrini, Asisten Pribadi Hotman Paris Kenakan Outfit Hingga Miliaran Saat Hadiri Dinner Silaturahmi

5. Warna neon

Buat sebagian cewek, untuk mendapatkan tampilan bold yang beda, mereka akan berani memakai lipstik dengan warna neon.

Tapi, enggak semua warna kulit cocok lho memakai lipstik dengan warna menyala ini.

Karena biasanya, cewek dengan kulit sawo matang akan terlihat lebih kusam ketika memakai lipstik berwarna neon. (*)

Artikel ini pernah tayang di Cewekbanget.grid.id dengan judul Jangan Pakai 5 Warna Lipstik Ini Kalau Enggak Mau Kelihatan Tua!