Find Us On Social Media :

Tes Kepribadian: Pose Tidur Ternyata Bisa Ungkap Karakter Aslimu, Meringkuk Pertanda Suka Caper

By Grid Reporter, Jumat, 10 Mei 2019 | 20:27 WIB

Ilustrasi wanita tidur.

Baca Juga : Akan Segera Punya Adik, Thalia Putri Onsu Mengira Tak Akan Ulang Tahun Lagi

4. Gaya Keempat

Jika kamu tidur berbaring telentang, kemungkinan besar kamu adalah orang yang selalu positif dan mencintai kehidupan.

Kamu terbiasa menjadi pusat perhatian dan akrab dengan teman-temanmu.

Kamu juga pekerja keras dan gigih serta lebih mengutamakan untuk berkata jujur.

Orang yang tidur dalam posisi ini seringkali memiliki kepribadian yang sangat kuat.

5. Gaya Kelima

Jika kamu tidur terlentang dengan tangan di samping bak seorang prajurit, artinya kamu adalah orang yang penuh perhatian.

Kamu juga merupakan tipe orang yang mudah menyesuaikan diri dan memiliki tujuan hidup yang jelas serta berusaha keras untuk mencapainya.

Kamu bisa menjadi keras, gagah dan banyak menuntut.

Baca Juga : Masih Belajar Gendong Anak, Tingkah Raditya Dika Ini Bikin Ngeri!

6. Gaya Keenam

Jika kamu tidur seperti burung bangau, dengan satu kaki terangkat, maka kemungkinan kamu memiliki kepribadian yang tidak terduga.

Orang memiliki gaya tidur seperti ini juga tipe orang yang suka petualangan.

Suasana hatimu dapat berubah begitu cepat sehingga dapat membingungkan bagi orang-orang di sekitarmu.

Kerapkali, kamu juga merasa sulit untuk menentukan dan membuat pilihan.

Tetapi secara keseluruhan, Anda cenderung stabil, tenang, teliti dalam pekerjaan maupun kehidupan.

Demikian berbagai gaya tidur yang dapat mencerminkan karakter seseorang.

Jika kamu memiliki pose tidur lebih dari satu, itu pertanda bahwa kamu memiliki kepribadian beragam.

Kamu memiliki karakter tersembunyi yang mungkin belum kamu pahami sepenuhnya. (*)