Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar
Grid.ID - Tahun 2017 sudah hampir berakhir, dan perkembangan tren fashion selalu berganti setiap tahun bahkan setiap bulannya.
Walaupun tahun 2017 belum berakhir, namun banyak beberapa orang yang sudah mencari tahu tentng tren fashion di tahun depan.
Salah satunya adalah busana muslim.
Perkiraan tren fashion busana muslim pun mulai banyak yang memprediksinya.
(BACA: New Year Special Offer Vivo V7, Bertabur Cashback dan Gift)
Desainer Deden Siswanto pun ikut memberikan prediksinya mengenai fashion baju muslim di tahun 2018 mendatang.
Menurutnya, busana yang simpel dan oversized akan menghiasi tahun 2018.
"Kalau tren busana muslim yang akan datang sih kayaknya lebih cenderung ke long sleeves, oversized dan juga drop shoulder," ujar Deden saat ditemui Grid.ID di Bandung Modest Fashion Vision 2018, di Bandung, Jawa Barat, Selasa, (19/12).
Selain itu, untuk pemilihan warna di tahun 2018 adalah kombinasi antara warna gelap dan juga warna terang.
Sedangkan untuk siluet sendiri lebih ke X-line dan juga H-line.
(BACA: Pacaran Kurang Dari 4 Bulan Dengan Ahmad Gussaoki, Poppy Sovia: Komit Sama-sama Serius)