Find Us On Social Media :

Ternyata, Ini Sosok di Balik Kesuksesan Lagu 'Jaran Goyang' yang Dipopulerkan Nella Kharisma

By Arif B Setyanto, Rabu, 20 Desember 2017 | 20:57 WIB

Lagu Jaran Goyang menjadi lagu terhits

Grid.ID - Lagu 'Jara Goyang' memang sangat populer, terutama di Youtube.

Tahun ini, untuk pertama kali video dari genre musik dangdut koplo masuk dalam jajaran 10 video musik terpopuler di Youtube.

Dibalik ketenaran mereka semua yang telah membawakan lagu Jaran Goyang, ada orang dibalik layar, yang selama ini sosoknya jauh dari sorotan lampu panggung.

Bahkan mungkin namanya masih asing bagi beberapa pendengar.

(BACA : Pacaran Kurang Dari 4 Bulan Dengan Ahmad Gussaoki, Poppy Sovia: Komit Sama-sama Serius )

Dia adalah Andi Bendol, pria kelahiran tahun 1988, asal Bantul ini adalah orang yang paling bertanggung jawab atas melambungnya lagu Jaran Goyang.

"Lagu Jaran Goyang pertama kali direkam tahun 2014 dan sudah saya ciptakan jauh sebelum itu," ujar Andi Bendol sembari menunjukan file asli di perangkat komputernya yang merupakan rekaman awal Jaran Goyang, kepada tribunjogja.com beberapa waktu lalu.

Andi tidak menyangka jika lagu yang telah lama diciptakanya itu justru terkenal setahun belakangan ini.

Lagu-lagu yang diciptakan Andi memang memiliki ciri khasnya tersendiri.

(BACA : Sang Ibu Ceritakan Kronologi Kejadian Anaknya Bisa Diculik Pria Tak Dikenal di ITC Kuningan )

Yakni penulisan lirik yang sangat dekat dengan kultur masyarakat, membuat lagu-lagunya memiliki kedekatan emosi yang lekat dengan para pendengar.

Ketika pencipta lagu pada umumnya biasanya mengangkat tema percintaan monoton seperti putus cinta karena diselingkuhi atau kisah klasik cinta yang bertepuk sebelah tangan, Andi justru muncul dengan tema lagunya yang tidak biasa.

Mungkin hanya Andi Bendol yang terpikir untuk melabrak kebiasaan pencipta pada umumnya, dengan membuat lagu dengan tema guna-guna untuk menaklukan hati seorang wanita, melalui lagu Jaran Goyang.

"Sebenarnya lagu itu berpesan untuk tidak menggunakan cara yang tidak benar untuk mendapatkan wanita, dengan penggambaran contoh yang salah yaitu menggunaan guna-guna, untuk menaklukan wanita seharusnya dengan cinta, namun ada beberapa orang yang justru menafsirkan bahwa lagu itu berpesan negatif," tutur Andi.

(BACA : Riana Menyisihkan Delapan Finalis, Ternyata Ini Arti The Scared Riana )

Tidak hanya Jaran Goyang, beberapa lagu Andi lainya yang telah banyak dikenal antara lain Stel Kendo, Piker Keri dan beberapa lagu lainya.

Selain itu, Andi juga turut andil dalam menciptakan beberapa lagu untuk kelompok hip-hop dangdut asal Imogiri, Bantul yang kini tengah naik daun, NDX A.K.A.

Kini dengan membawa bendera Crazygila Music Production, Andi berkeinginan untuk dapat terus berkarya dengan musik yang diciptakanya.

Perjalanan Andi Bendol untuk sampai pada titik saat ini tidaklah mudah, sejak tahun 2010 dia sudah mulai merintis usahanya untuk dapat menghasilkan uang dari musik.

(BACA : Cantiknya Penampilan Menawan Supermodel Candice Swanepoel dan Behati Prinsloo dalam Dress Hijau, Bikin Klepek-klepek deh! )

"Dulu ngumpulin duit, buat bangun studio ini, yang pertama dibeli komputer, dulu (komputer yang dibeli pertama) layarnya masih yang tabung," kenang Andi.

Sebagai gambaran, studio rekaman milik Andi tidaklah studio besar layaknya milik produser kenamaan yang telah menghasilkan pundi-pundi uang yang banyak dari lagunya.

Studio milik Andi hanyalah ruang berukuran tidak lebih dari 3x3 meter, yang dulunya merupakan kamar tidurnya.

"Dulu ini kamar saya, karena dibuat studio jadi saya malah kadang tidur di kursi," ungkap Andi menceritakan pengalamanya saat awal merintis studionya.

Siapa sangka, lagu Jaran Goyang yang kini sedang ada di titik puncak terkenal dan banyak diperbincangkan justru terlahir dari ruangan sederhana tersebut. (*)

Berita Ini Pernah Tayang di Tribunjogja.com dengan Judul "Inilah Sosok Wong Bantul si Pencipta Lagu Jaran Goyang yang Sangat Populer di Youtube Itu"