Find Us On Social Media :

Sibuk dalam Acara Ramadan, Raffi Ahmad Majukan Waktu Sahur Demi Makan Bersama Nagita Slavina

By Winda Wahdania, Minggu, 12 Mei 2019 | 10:05 WIB

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

"Sebenarnya sahur nggak akan bisa bareng-bareng, tapi aku majuin sahurnya sama Gigi jam 12 malam sampe jam 1 abis itu gue ke acara live, kan acara sahurnya jam 2," ungkap Raffi.

Baca Juga : Meghan Markle Namai sang Anak Seperti Binatang Peliharaannya? Mantan Teman Dekat Beri Kesaksian : Tak Heran Dia Melakukannya!

Tak hanya waktu bersama keluarga yang terbatas, waktu Raffi untuk menjalankan ibadah lainnya pun nampaknya harus berkejaran dengan waktu.

Seperti yang sempat viral beberapa waktu yang lalu.

Raffi tertangkap kamera tengah mengaji di sela-sela waktu istirahat syutingnya.

Baca Juga : Inginkan Sang Buah Hati Lebih Perdalam Ilmu Agama, Raffi Ahmad: Kalo Bisa Pesantren deh Rafathar!

Ia mengaku jika hal tersebut hanya dilakukan untuk mengisi waktu luang saja.

"Ngisi waktu luang aja sih, karena kan kalo di waktu puasa sebelum adzan kalo segmennya bukan segmen saya, baca-baca surat aja sih," ungkap Raffi.

"Nggak ditarget, ya mengisi waktu kosong aja," sambungnya.

(*)