Find Us On Social Media :

Deva Mahenra Persembahkan Puisi Romantis, Buat Velove Vexia nih?

By Deshinta Nindya A, Kamis, 21 Desember 2017 | 20:40 WIB

Deva Mahenra dan Velove Vexia

Laporan Wartawan Grid.ID, Deshinta Nindya A.

Grid.ID – Rumor kedekatan Deva Mahenra dengan Velove Vexia terus bergulir.

Sebelumnya mereka tertangkap kamera ketika berada di sebuah bandara.

Selain itu, Deva Mahenra tak malu-malu memosting kebersamaannya dengan mantan pacar Raffi Ahmad ini ketika sedang makan malam bersama Velove Vexia.

(BACA: Vanessa Angel Diberi Kejutan oleh Sang Kekasih di Hari Ulang Tahunnya, eh Netizen Pada Salfok sama Makeup-nya!)

Nah, kali ini Deva Mahenra tulis puisi indah loh.

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram Deva Mahenra, @devamahenra, memosting foto segelas cangkir kopi.

Pada foto tersebut terselip sebait puisi.

(BACA: Cie yang Lagi Kasmaran! Intip Yuk Tingkah Lucu Prilly Latuconsina dan Maxime Bouttier yang Lagi Kangen-kangenan!)

"Bukan rintisan akan rindu itu

Bukan telah lesap

Ia hanya sementara layu dalam tunggu 

Sampai ditemukan kembali sebab secangkir kopi," tulis Deva Mahenra pada keterangan foto tersebut.

(BACA: Adem Banget! Begini Ucapan dan Doa dari Jane Shalimar untuk Vanessa Angel yang Tengah Berulangtahun)

Dari postingan akun Instagram Deva Mahenra, banyak netizen yang memuji puisi buatannya.

Bahkan ada netizen yang menyentil Velove Vexia.

"@vaelovexia," tulis akun @winwinadaya.

"Kereeen bangeeet," ujar akun @nisha.acha_86.

"Kamu kenapa lengkap banget sih jadi cowok nyanyi bisa, akting bisa, puisi bisa, nyakitin hati bisa aduuuh," timpal akun @zarryhendrik26.

(BACA: Pamerkan Kemesraan dengan Citra Kirana, Netizen Salfok sama Panggilan Kesayangan Ali Syakieb untuk Ciki)

"Kalau gadis cantik kayaknya juga terlalu sayang kalau gak di bikinin puisi ya @devamahenra," tulis akun @yeni_kanayla.

"@devamahenra multitalent ya Dev, kereennn," timpal akun @ppuutteerrii.

"@zarryhendrik26 bener kak, ramah iya, bikin puisi bisa, main gitar bisa so good @devamahenra," ujar akun @sahfirac12_.

Gimana dengan puisi karya Deva Mahenra?

(*)