Grid.ID - Belum lama ini publik Tanah Air sempat dihebohkan dengan aksi Ayu Ting Ting dalam postingan akun Instagram pribadinya.
Dikenal sebagai penyanyi multitalenta, Ayu Ting Ting rupanya kejutkan publik dengan kemampuannya berbahasa Inggris.
Kepergok asyik berbalas komentar dengan produser asal Turki di postingan Instagramnya, Ayu Ting Ting rupanya jago berbahasa Inggris!
Seperti diketahui, Ayu Ting Ting sebelum ini memang tengah menggarap proyek kerja bersama dengan salah satu penyanyi asal Turki, Keremcem.
Melansir berita Grid.ID sebelum ini, Ayu Ting Ting terjalin proyek kerja sama beda negara ini berawal dari hobinya memposting aksi menyanyinya di Instagram.
Akhir-akhir ini diketahui Ayu Ting Ting memang kerap memposting aksinya menyanyikan lagu-lagu dalam bahasa Turki, India dan Arab di akun Instagram pribadinya.
Baca Juga : Reaksi Hotman Paris Saat Disuruh Memilih Antara Nagita Slavina atau Ayu Ting Ting: Dia Mirip Istri Saya
Namun siapa sangka, hobi isengnya tersebut justru membuka pintu rezeki dan kesempatan yang langka untuknya sebagai seorang penyanyi.
Ya, mengutip berita Grid.ID sebelumnya, hobi isengnya tersebut ternyata menarik perhatian seorang produser musik asal Turki.
Melihat bakat Ayu menyanyi sebagai sebuah potensi, produser tersebut pun langsung menghubungi dan mengajak Ayu bekerja sama dalam produksi karyanya.
Baca Juga : Enam Tahun Bungkam, Anggita Sari Akhirnya Buka Suara Soal Kehamilannya dengan Mantan Suami Ayu Ting Ting
Dari situlah Ayu mengenal dekat penyanyi berparas tampan asal Turki bernama Kemercem.
Berminggu-minggu bekerja di negeri orang, Ayu Ting Ting pun mengenal dan berteman baik dengan partner kerjanya.
Salah satunya adalah produser musik yang mengajaknya bekerja sama, Ender Cabuker.
Baca Juga : Cemburu Ayu Ting Ting Teleponan sama Sahrul Gunawan, Ivan Gunawan: Besok Handphone Lu Gue Setrum, ya!
Saking akrabnya hubungan Ayu dengan produser musik asal Turki ini, keduanya pun kerap diketahui saling berhubungan melalui media sosial.
Seperti yang belum lama ini terlihat dari postingan terbaru Ayu di akun Instagram pribadinya.
Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @ayutingting92, Ayu Ting Ting baru saja membagikan aksinya bersama rekan-rekannya di acara Pesbukers ANTV menari dengan lagu berbahasa Turki.
Baca Juga : Jadwal Program TV Ramadhan, Luna Maya Syuting Bareng Ayu Ting Ting Lagi Setelah Lama Perang Dingin!
Aksi kocak Ayu, Ruben Onsu, Zaskia Gotik dan Eko Patrio tersebut direkam saat mereka tengah mengisi acara Sahur Pesbukers di ANTV.
Dalam postingan tersebut, Ayu dan rekan-rekannya menunjukkan aksi menari dengan iringan lagu berbahasa Turki.
Rupanya lagu yang digunakan Ayu untuk menari tersebut adalah salah satu karya milik Ender Cabuker.
Baca Juga : Tampil Satu Program Acara Sahur Bareng Luna Maya, Ayu Ting Ting: Ambil Aja Selagi Ada Kesempatan
"Before live pesbuker saur. This is for u abi @endercabuke," tulis Ayu pada postingannya seperti yang dikutip Grid.ID pada akun Instagramnya.
Dalam postingannya, Ayu menambahkan komentar yang mengatakan bahwa video ini ia rekam saat tengah syuting acara Pesbuker.
Ayu sangat berharap Ender Cabuker menyukai aksinya ini karena ia juga telah mengajak semua temannya untuk mendengarkan lagu-lagu karya Ender.
Baca Juga : Pernah Perang DIngin, Kolaborasi Ayu Ting Ting dan Luna Maya di Acara Sahur Jadi Sorotan
Ender Cabuker yang ditandai oleh Ayu Ting Ting dalam postingan ini pun langsung membalas komentar Ayu.
Dalam komentarnya, Ender mengatakan bila dirinya sangat terhibur dengan aksi Ayu dan teman-temannya ini.
Ender bahkan memuji salah satu teman Ayu yang berusaha keras menari diatas meja.
Baca Juga : Sahur Pertama di Bulan Ramadan, Ayu Ting Ting Pamer Kemesraan Bareng Shaheer Sheikh!
Menariknya, percakapan yang terjadi antara Ayu Ting Ting dan Ender ini semuanya terjadi dalam bahasa Inggris.
Hal ini tentu mengejutkan publik terutama para netizen yang selama ini mengira Ayu Ting Ting tak memiliki kemampuan berbahasa Inggris.
Rupanya aksi Ayu Ting Ting bicara dan menulis dalam bahasa Inggris ini terjadi bukan kali ini saja.
Baca Juga : Tanggapi Isu Kedekatannya dengan Duda Keren Asal Turki, Ayu Ting Ting: Saya Nempel Sama Siapa Aja Dijodohin!
Sebelumnya, Ayu Ting Ting sempat diketahui jago berbahasa Inggris ketika dirinya mengalami kendala penerbangan di Turki beberapa waktu yang lalu.
Sadar yang ia hadapi adalah penerbangan skala internasional, Ayu Ting Ting lantas meluapkan kekesalannya kepada maskapai penerbangan menggunakan bahasa Inggris.
Bahasa Inggris yang digunakan Ayu Ting Ting pun bukan jenis bahasa gado-gado yang tercampur bahasa Indonesia sana-sini.
Kehebatan Ayu berbahasa Inggris ini pun banjir pujian oleh netizen.
Tidak sedikit netizen yang kagum dengan kemampuan berbahasa Inggris ibunda Bilqis Khumairah ini.
Sampai berita ini ditayangkan, postingan Ayu Ting Ting tersebut telah ditonton sebanyak 2 juta lebih pengguna akun Instagram.
Wah, semakin go Internasional deh Ayu Ting Ting! (*)