Sedangkan untuk pembersihan kakbah dilakukan sebanyak dua kali dalam setahun.
Kegiatan membersihkan Masjidil Haram ini bukan hanya sebatas menyapu, mengepel dan mengambil sampah saja, tapi juga termasuk mengelap pilar dan jendela, juga menyedot debu pada karpet.
Baca Juga: Jalani Ibadah Haji di Mekah, Nia Ramadhani Tampil Beda Tanpa Makeup
Untuk menunjang kegiatan pembersihan Masjidil Haram lebih optimal, diperlukan 60 kendaraan pembersih, 120 kendaraan pengangkut dan 60 mesin pencuci.
Khusus untuk permadani berwarna hijau yang berjumlah setidaknya 30 ribu, dibersihkan dalam 5 tahap dengan alat canggih.
(*)