Find Us On Social Media :

Bisa Jadi Alas Kaki Ternyaman Untuk Travelling, Intip yuk Padu Padan Sepatu Boots Ini! Dijamin Tampil Makin Stylish deh

By Jeanne Pita, Jumat, 22 Desember 2017 | 19:27 WIB

Padu padan sepatu boots dan berbagai gaya busana

Laporan Wartawan Grid.ID, Dinda Tiara Alfianti

Grid.ID - Sepatu adalah hal yang paling penting untuk diperhatikan saat kita akan pergi menghabiskan waktu libur kita.

Karena sepatu yang kita pilih bisa menentukan kenyamanan kita dalam melangkah dan melakukan aktivitas kita saat liburan.

Seperti dengan memilih sepatu boots untuk menjadi sepatu pilihan yang pas saat travelling karena melihat modelnya stylish juga nyaman untuk bepergian.

(BACA: Ucapan Belasungkawa Jae Day6 Atas Kepergian Jonghyun Diikuti Kata-kata Bijak Untuk Netizen, Isinya Menyentuh Banget!)

Namun, busana yang seperti apa sih, yang cocok untuk dipadukan dengan sepatu boots kesayangan kamu?

Berikut beberapa inspirasi padu padan yang telah Grid.ID rangkum agar kamu terlihat lebih stylish dengan sepatu boots favoritmu.

1. Pakai dress untuk terlihat feminin

Tampilan busana yang feminin tak selalu harus memakai high heels atau flatshoes loh,.

(BACA: Heboh, Seorang Wanita Ditemukan Tewas dengan Keadaan Tangan dan Kaki Terikat Bersama Bayinya yang Telah Lemas)

Sesekali kamu bisa memadukan busana femininmu dengan sepatu boots untuk travelling.

Sepatu boots akan terlihat lebih feminin dengan paduan dress pendek.

Jangan lupa tambahkan jaket denim untuk membuat tampilan kamu makin chic.

2. Terlihat fashionable dengan paduan long coat

Jika kamu akan berlibur ke tempat yang sedang musim dingin, tentunya memerlukan busana yang nyaman dan membuat hangat namun tetap terlihat fashionable kan?

Kamu bisa kok, padukan long coat dengan celana plaid.

Lalu tambahkan sepatu boots untuk membuat tampilan busana kamu terlihat makin hits.

3. Terlihat chic dengan tambahan topi baret

Karena sepatu boots sudah menjadi pilihanmu, kamu juga bisa menambahkan aksesori tambahan untuk membuat tampilan kamu makin terlihat chic.

Seperti dengan menambahkan topi baret yang warnanya senada dengan sepatu boots favoritmu.

(BACA: 2 Petugas Pemadam Kebakaran Terjun Bebas dari Lantai 13 Sebuah Gedung, Penyebabnya Mengharukan)

4. Bermain warna untuk terlihat retro

Terinspirasi dari busana retro, kamu juga bisa bermain warna dengan busana pilihanmu saat liburan.

Dengan cara memadukan warna-warna terang seperti biru dan kuning untuk dipadukan dengan sepatu boots hitammu.

5. Denim on denim

Busana denim adalah busana yang nyaman untuk pergi travelling.

Selain itu, kamu juga bisa makin terlihat stylish dengan gaya busana denim on denim favoritmu.

Tambahkan juga sepatu boots kulit warna hitam yang ditambah dengan tas warna senada dengan sepatumu ya! (*)