Find Us On Social Media :

Kembali Datang ke Indonesia, Ji Suk Jin Running Man Kagumi Keindahan Kota Jakarta

By Grid Reporter, Jumat, 17 Mei 2019 | 09:35 WIB

Ji Suk Jin 'Running Man'.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID - Beberapa member Running Man datang ke Indonesia untuk menghadiri sebuah acara yang diselenggarakan sebuah situs jual beli pada Kamis (16/5/2019).

Mereka adalah Kim Jong Kook, Ji Suk Jin, HaHa dan Yang Se Chan.

Setibanya di Indonesia, Ji Suk Jin langsung mengagumi keindahan kota Jakarta.

Hal itu diungkapkannya melalui postingan di akun Instagram miliknya.

Baca Juga : Bandingkan Ramadan di Indonesia dengan di Luar Negeri, Cinta Laura: di Sini Puasa Lebih Gampang!

Artis berusia 53 tahun ini mengunggah beberapa potret suasana kota Jakarta di malam hari lewat Instagramnya.

Terlihat pemandangan kerlap-kerlip lampu pada gedung-gedung tinggi di Jakarta.

Dia juga mengabadikan pemandangan Istora Senayan Jakarta pada malam hari.

"Saya datang ke Jakarta. Pemandangan malam yang sangat indah," tulisnya pada keterangan foto yang diunggah pada Rabu (15/5/2019).

Baca Juga : Jalani Momen Ramadan Pertama Bareng Sang Buah Hati, Raisa: Setiap Hari Belajar yang Baru

Ji Suk Jin menambahkan beberapa tagar yang berbunyi Indonesia, Jakarta dan Beautiful.

Postingan foto Ji Suk Jin itu pun langsung diserbu ribuan komentar dari penggemar asal Indonesia.

Banyak yang mengucapkan selamat datang kepada ayah satu anak ini.

"Welcome to Jakarta Mr.Jee. Please enjoy our country," kata pemilik akun @liejunghya.

"Welcome to Jakarta, Indonesia. Have Fun," imbuh netizen berakun @yiskamokola.

Baca Juga : Andi Soraya dan Indra Bruggman akan Bersaksi Membela Steve Emmanuel di Persidangan

Selepas acara, Ji Suk Jin kembali mengunggah foto di akun Instagramnya.

Tapi kali ini, dia memamerkan potret keceriaan para member Running Man di balik panggung.

Dalam keterangan foto tersebut, Ji Suk Jin membubuhkan bahasa Indonesia.

"Terima kasih Indonesia. Foto di belakang panggung," tulisnya.

Di akhir tulisan, dia menambahkan tagar kata "Terima kasih" dan "Indonesia".

Baca Juga : Pengajuan Assessment ditolak, Ini yang Dilakukan Steve Emmanuel

Ini bukan kali pertama bagi anggota Running Man datang ke Indonesia.

Pada 2014 lalu, mereka pernah menggelar fan meeting yang bertajuk "Running Man Race Start Season 2".

Selain itu, mereka juga pernah syuting di beberapa lokasi di Indonesia seperti Yogyakarta, Cisarua dan lain-lain. (*)