Find Us On Social Media :

Terinspirasi dari Laut, Seperti Ini Makeup Ramah Lingkungan yang Dirilis oleh Tarte, Dijamin Pengen Beli!

By Jeanne Pita, Minggu, 24 Desember 2017 | 16:54 WIB

Makeup ramah lingkungan dan berasal dari bahan alami

Laporan Wartawan Grid.ID, Irma Joanita

Grid.ID - Tampil menawan dengan makeup merupakan salah satu hal yang kerap diinginkan para wanita.

Namun, tak semua tampilan mengenakan bahan-bahan alami.

Bahkan untuk bahan makeup itu sendiri.

(BACA: Kenakan Topi Rasa Tudung Saji, Artis FTV Acha Sinaga Tenteng Tas yang Harganya Siap Bikin Pusing Seribu Keliling!)

Saat ini sudah banyak brand makeup yang memproduksi dengan bahan-bahan alami yang aman untuk kulit.

Salah satu brand internasional yang telah menggunakan bahan alami untuk makeup adalah Tarte.

Bahkan Tarte mengenakan bahan alami dengan kualitas baik dan ramah lingkungan.

Tarte mengeluarkan koleksi Rainforest of the Sea yang terinspirasi dari laut.

(BACA: Iqbaal Ramadhan dan Vanesha Prescilla Cuek Disebut Tak Pantas Berperan Dalam Film Dilan 1990)

Tak hanya itu, produk ini menghadirkan bahan dari alga laut.

Khasiat dari laut ini mampu menghidrasi pada kulit dan bibir.

Produk Tarte juga membawa konsep laut dengan warna kemasan lipstik yang dibalut warna biru aqua dan kemasan palet yang memiliki desain sisik ikan yang berkilau.

Produk yang dihadirkan Tarte dalam koleksi ini adalah Koleksi Lipstick Hydrating Color Splash.

Lipstik ini menghadirkan 24 warna yang menawan dan melembapkan bibir.

Lipstik ini kaya akan kelembapan dalam kotak bermotif marmer yang unik.

(BACA: Tidak Hanya Baik Untuk Menu Diet, Salad Juga Bagus Untuk Kesehatan Otak?)

Tak hanya lipstik, Tarte hadirkan highlighter yang menawan dengan warna-warni memukau dengan 8 shade warna yang berbeda.

Kemudian Tarte memberikan water foundation SPF15 dan Radiance Drops untuk shimmery yang ringan dan dapat dicampurkan dengan foundation.

Wah, tak hanya mengandung bahan alami laut, brand ini juga tampilkan case yang unik ya...(*)