Ustaz Yusuf Mansur menyekolahkan pria idaman Wirda ke luar negeri untuk belajar mendalami AlQuran.
"Sudah ketemu, dan Alhamdulillah diberi jalan kemudahan," ungkap Wirda.
"Jadi orangnya lagi disekolahin dulu sama papa di luar, memang lagi di-prepare.
Baca Juga: Mantan Mertua Krisdayanti Beberkan Sifat Menantunya Saat Bersama Anang Hermansyah
"Sekolahnya memang sekolah Quran, jadi memang spesialis Quran," papar Wirda.
Wirda lantas mengungkapkan seperti apa sosok calon suaminya itu.
"Orangnya baik, lembut, sayang sama orangtuanya terus ya hafal Quran juga gitu," katanya.
Terkait kriteria calon pendamping hidup Wirda, Ustaz Yusuf Mansur lebih mengarahkan pada pria yang hafal AlQuran, mengerti dan mampu membimbing anaknya.
"Kalau syarat dari papa itu kalau ada yang mau sama adek ya harus Quran-nya harus bagus yang pertama, harus hafal Quran, harus ngerti agama, harus bisa bimbing, itu sih," ungkapnya.
"Urusan kayak keluarganya siapa, kaya atau enggak itu nggak," jelasnya.
Baca Juga: Kesehatannya Diramal Mbak You, Cinta Penelope Murka dan Sebut Dirinya Punya Allah
Ustaz Yusuf Mansur rupanya memiliki syarat yang harus dipenuhi putri tercintanya jika memutuskan ingin segera menikah.
"Mulailah dia diberangkatin sekolah di luar negeri buat ngejar tahfidz Quran segala macam, terus aku juga dibilangin harus lulus kuliah dulu baru boleh nikah, gitu," tutur Wirda.
Meski Wirda telah serius dalam menjalin hubungan, namun sang ayah berpesan agar Wirda tak menutup hatinya.
"Papa juga tetap bilang gini 'memang usaha tetap dilakukan, kita kirim dia ke sana, kita didik dia, kita persiapin dia, tapi kamu jangan nutup hati juga," ujar Wirda.
"Kan belum tahu jadinya sama siapa gitu, jadi jangan terpaku sama satu orang doang, harus tetap terbuka hatinya menerima siapapun itu, apa pun yang Allah kirim ya', gitu," pungkasnya.(*)