Dilansir Grid.ID dari yourtango.com, tanda-tanda si kecil mengalami ADD/ ADHD bisa diketahui melalui beberapa gejala.
Dan inilah gejala yang mengindikasikan bahwa si kecil memiliki gangguan ADD/ADHD.
Simak di sini yuk.
1. Kesulitan berkonsentrasi
Anak-anak dengan ADD/ADHD biasanya akan sangat sulit berkonsentrasi.
Perhatiannya selalu terpecah pada hal-hal dalam imajinasinya sendiri.
Tanda-tanda lainnya misalnya si kecil sering melakukan hal-hal ceroboh atau sering mengabaikan ketika diajak berbicara.
(BACA : Jadi Orang Tua Tunggal, Ririn Ekawati Ingin Ajarkan Hal Positif Ini kepada Anak )
2. Hiperaktif
Salah satu tanda si kecil mengalami ADHD adalah si kecil selalu menunjukkan aktivitas motoric yang berlebihan.
Selain itu si kecil juga tidak bisa duduk diam dan selalu berlarian.
3. Impulsif
Anak-anak dengan gangguan ADHD biasanya sangat impulsif.
(BACA : Menikmati Momen Menjadi Ibu, yuk Intip Penampilan Acha Septriasa Saat Mengasuh Anaknya )
Misalnya sering menyela orang lain, mengganggu percakapan atau permainan orang lain dan sulit menahan emosi. (*)