Find Us On Social Media :

Ustaz Arifin Ilham Meninggal Dunia, Presiden Joko Widodo Tuliskan Kalimat Belasungkawa

By Winda Wahdania, Kamis, 23 Mei 2019 | 12:43 WIB

Ustaz Arifin Ilham Meninggal Dunia, Presiden Joko Widodo Tuliskan Kalimat Belasungkawa

Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania

Grid.ID - Kabar duka datang dari salah satu ulama ternama tanah air, Ustaz Arifin Ilham.

Setelah menjalani pengobatan di rumah sakit di Malaysia, Ustaz Arifin Ilham dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (22/5/2019).

Kabar itu muncul dari anak kandungnya Muhammad Alvin Faiz, yang menyampaikan melalui akun Instagram miliknya.

Baca Juga: Tunjukkan Kondisi Jenazah sang Ayah Sesudah Dikafani, Anak Kedua Ustaz Arifin Ilham : Masya Allah Abi..

"innalillahiwainnailaihirojiun Telah wafat Abi kami tercinta Abi @kh_m_arifin_ilham,"

"Semoga Allah terima amal ibadahnya, diampuni semua dosanya, dimasukkan ke surganya Allah swt, aamiin,"

"InsyaAllah secepatnya Abi dipulangkan dari malaysia dan dimakamkan di pesantren Azzikra gunung sindur bogor,"

"Sekiranya jika ada salah kata atau perbuatan dari abi, mohon dibuka permintaan maaf sebesar besarnya,"

"Ya Allah, jika ini yang terbaik, kami ikhlas ya Allah, kami ridho ya Allah," tulis @alvin_411 seperti Grid.ID kutip pada Kamis (23/5/2019).

Baca Juga: Turut Berduka, Ustaz Derry Sulaiman Ungkap Satu Nasihat Mendiang Ustaz Arifin Ilham Padanya