Find Us On Social Media :

Semakin Besar, Tapi Si Kecil Masih Suka Ngompol? Lakukan 5 Cara Ini yuk

By Justina Nur Landhiani, Selasa, 26 Desember 2017 | 23:29 WIB

Semakin Besar, Tapi Si Kecil Masih Suka Ngompol? Lakukan 5 Cara Ini yuk

Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani

Grid.ID – Ngompol adalah hal yang wajar terjadi pada anak-anak, apalagi pada balita.

Karena mereka belum memiliki kemampuan berbicara untuk menyampaikan kepada orang tua bahwa mereka ingin buang air kecil.

Jika hal ini terjadi sampai si kecil memasuki usia lima tahun, ini masih hal yang wajar.

(BACA : Mau Liburan Kamu Lebih Menyenangkan? Ikuti Cara Ini, Dijamin Ketagihan )

Namun, jika si kecil masih suka ngompol meski usianya sudah lebih dari lima tahun kamu harus mulai hati-hati.

Jangan sampai ini menjadi kebiasaan buruk si kecil.

Dilansir Grid.ID dari laman Nakita, ternyata kebiasaan si kecil yang suka ngompol ini bisa dihentikan loh.

Mau tahu gimana caranya?

Langsung simak di sini aja yuk.

1. Kurangi asupan minum pada malam hari

Minum air putih memang baik untuk kesehatan, namun terlalu banyak minum apalagi di waktu malam ternyata juga tidak baik untuk si kecil.