Laporan wartawan Grid.ID, Ismayuni Kusumawardani
Grid.ID - Stik es krim atau popiscle stick lazim digunakan untuk membuat prakarya.
Biasanya, benda-benda yang sering dibuat adalah tempat pensil, rumah-rumahan, dan figura foto.
Kreasi itu telah sekian lama turun-temurun dilakukan oleh orangtua kita dan diajarkan pada anaknya.
Padahal ada banyak kreasi dari stik es krim yang lebih kece dan kekinian.
(BACA: Inspirasi Ide Penyimpanan Ini bisa Jadi Tempat Pajanganmu Loh)
Bahkan di antaranya bisa bikin rumah dan kamarmu jadi Instagramable.
Penasaran apa saja sih, barang-barang kece yang bisa kamu buat dari stik es krim?
Grid.ID akan membagikannya untukmu.
Inilah benda-benda kece dan kekinian yang bisa kamu buat dari stik es krim.
(BACA: Dari Kardus Bekas Bisa Jadi Tempat Penyimpanan yang Lucu Banget! Gampang Loh Bikinnya)
1. Photo puzzle
Photo puzzle bisa kamu buat dari stik es krim.
Caranya, kamu susun terlebih dahulu stik es krim seluas foto yang kamu miliki.
Oleskan lem secara merata pada stik es krim dan tempelkan foto.
Tunggu sampai mengering, potong atau iris foto sesuai dengan potongan garis puzzle dari stik es krim.
Voila, kamu sudah dapat photo puzzle kece nih.
2. Tatakan gelas
Buat tiga pondasi tatakan dengan membuat tumpukan stik es krim.
Setelah pondasi selesai, kamu bisa menempelkan satu persatu stik es krim pada pondasi.
Biar lebih kece, kamu bisa melapisinya dengan selotip washi dengan berbagai motif.
3. Jadikan hiasan dinding
Jajarkan potongan-potongan stik es krim hingga membentuk persegi.
Untuk merekatkan, letakkan stik es krim secara horizontal atau menyamping pada bagian atas dan bawah menggunakan lem.
Hias dengan gambar atau tulisan yang kamu suka.
Berikan aksen tali yang nantinya untuk menggantungnya di dinding.
Pajang di kamar atau ruang tamu di rumahmu biar kekinian dan Instagramable.
(BACA: Motif Hexagon Lagi Hits Banget Nih, Yuk Bikin Raknya Dari Stik Es Krim, Gampang Banget!)
Nah, itulah benda-benda kece dan kekinian yang bisa kamu buat dari stik es krim.
Semoga bermanfaat! (*)