Find Us On Social Media :

Instagram Makin Kece Nih! Ada Fitur Baru yang Bikin Kamu Makin Betah Mantengin Smartphone

By Violina Angeline, Kamis, 28 Desember 2017 | 14:48 WIB

Fitur baru Instagram

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad 

Grid.ID - Instagram masih menjadi aplikasi favorit bagi sebagian besar orang. 

Dengan Instagram kamu bisa membagikan foto terbaikmu kepada dunia. 

Fitur terbaru terakhir yang diperbarui adalah dimana kamu tidak hanya bisa memfollow orang, tetapi juga hashtag. 

Di mana ketika kamu memfollow sebuah hashtag maka kamu akan menerima feed yang berkaitan dengan hashtag tersebut. 

(BACA: Dear Millenials, Ini loh Alasan Kenapa Instagram Bikin Ketagihan)

Tidak hanya berhenti di situ, kini Instagram hadir kembali dengan pembaruan fitur menarik lainnya. 

Dilansir Grid.ID dari theverge, sekarang kamu bisa melihat rekomendasi sebuah postingan yang mungkin kamu sukai. 

Fitur "Direkomendasikan untuk anda" di Instagram ini diluncurkan untuk semua pengguna Instagram. 

Fitur ini hampir mirip dengan Facebook, di mana algoritma bekerja untuk memfilter postingan yang mungkin kamu sukai. 

(BACA: Bagaimana 'Anak-anak Tajir Melintir di Instagram' Merayakan Natal Penuh Kemewahan)

Kamu akan menemukan fitur "Rekomendasi untuk anda" setelah menyukai atau melihat postingan akun yang kamu follow. 

Dengan menyukainya, maka kamu akan mendapatkan rekomendasi postingan yang serupa untuk kamu lihat. 

Fitur baru ini tentunya akan memudahkan kamu untuk menemukan suatu hal dengan lebih mudah dalam jangkauan yang luas. 

Eits, jangan lupa untuk memperbarui aplikasimu di Play Store atau Apps Store untuk menikmati fitur baru ini. 

Selamat mencoba. (*)