Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Di saat produsen smartphone lainnya mengeluarkan ponsel dengan ukuran layar yang cukup lebar, dunia kembali dikejutkan dengan kehadiran ponsel terkecil di dunia.
Ponsel ini sangat kecil sehingga bisa masuk ke saku dan tas sekecil apapun.
Dilansir Grid.ID dari kickstarter, ponsel Zanco t1 ini sangat ringan dan berukuran lebih kecil dibandingkan ibu jari.
Bagi kamu yang mempunyai hobi bersepeda, jalan kaki, dan pelari, ponsel ini bisa kamu jadikan ponsel sekunder yang harus kamu miliki.
(BACA: Gara-gara Tidak Mematikan Ponsel, Sebuah Penerbangan Mengalami Delay Hingga 8 Jam)
Ponsel ini bisa kamu jadikan cadangan saat kamu sedang malas membawa smartphone besar tapi masih ingin dihubungi.
Ponsel kecil ini beroperasi pada jaringan 2G yang memiliki baterai siaga 3 hari dan 180 menit untuk bicara.
Meskipun ukurannya kecil, tapi ponsel ini mampu menyimpan 300 kontak, 50 pesan SMS, 32RAM + 32ROM, layar OLED 12.5mm, dengan pengisian daya USB mikro.
Jangan underestimate dulu nih, meskipun layarnya kecil, ponsel ini dilengkapi dengan keyboard fisik numerik.
(BACA: 3 Cara Mudah Rapikan Kontak Duplikat Di Ponselmu)
Kamu cukup menggunakan satu jari saja untuk mengetik agar terhindar dari typo.