Video tersebut memperlihatkan suasana persidangan yang tampak begitu tegang.
Hal ini lantaran Hakim Ketua merasa geram dengan kesaksian yang disampaikan oleh Tante dari Hilda Vitria.
Ibu hakim terlihat geram lantaran tante Hilda memberi jawaban yang berubah-ubah dan terkesan membingungkan.
Baca Juga: Putus dari Billy Syahputra Nikita Mirzani Bongkar Sifat Asli Hilda Vitria yang Kasar
"Apakah ibu lihat buku nikah yang dipamer-pamerkan?" tanya Hakim.
Tante Hilda mengaku melihat buku nikah tersebut.
"Dikasih tunjuk, pamer iya lihat," jawab Tante Hilda.
Baca Juga: Mantap Hijrah, Lihat Tampilan Modis nan Anggun Olla Ramlan dengan Tas Ratusan Juta Rupiah
Sang hakim tampak kesal lantaran sebelumnya Rahmi Safira mengaku tak melihat buku nikah Kriss Hatta dan Hilda Vitria.
"Liha? Itu pada kapan? Tadi ibu bilang enggak," ucap Hakim.
"Itu nggak jelas," jawab tante Hilda.