Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Evelin Nada Anjani nampak tengah memperdalam ilmu agamanya.
Dalam tayangan Halo Selebritis yang dipublikasikan melalui kanal YouTube SCTV pada Rabu (29/5/2019), Evelin Nada Anjani terlihat sedang belajar mengaji dengan seorang ustazah.
Ditemani Aming, mantan suami Evelin, terlihat giat belajar melantunkan ayat-ayat suci Alquran.
Baca Juga: Kocak! Sahur Bareng Evelyn Nada Anjani, Aming Malah Minum Air Kobokan!
Tak hanya itu, Evelin diketahui juga mulai sering menghadiri berbagai kajian demi memperdalam ilmu agamanya.
Ia mengaku, proses hijrah setiap orang berbeda.
Untuk Evelin sendiri, ia belum begitu memperdalam agama.
Baca Juga: Balikan dengan Aming, Evelyn Nada Anjani: Doa dari Umroh Aku!
Namun demikian, ia telah berhasil melawan ego yang ia miliki selama ini.
"Kan hijrah orang kan beda-beda ya. Kalau saya ke agama banget sih enggak ya, tapi aku belum karena saya kan apa adanya aja gitu,'
"Tapi Alhamdulillah saya sudah melalui tahap yang paling sulit di dalam hidup saya dengan saya melawan ego saya," terang Evelin.
Baca Juga: Resmi Pacari Mantan Istri, Aming Berharap akan Kembali Menikah dengan Evelyn Nada Anjani
Evelin sendiri tak mengelak jika Aming adalah alasannya berubah ke arah yang lebih baik lagi.
"Seperti yang orang tahu, saya kan pernah menyalahi kodrat, tapi saya kan di situ karena saya sudah menemukan tempat kenyamanan saya saat itu kak Aming,"
"Jadi saya berproses hijrah dengan cara saya,"
"Dia udah menerima aku apa adanya tinggal aku memperbaiki diri," ungkapnya.
Baca Juga: Resmi Balikan dengan Evelyn Nada Anjani, Aming Sugandhi Bongkar Siapa yang Hubungi Duluan
Aming sendiri menambahkan bahwa ia cukup mengapresiasi perjuangan sang mantan istri.
Baginya, perubahan fisik dan karakter yang Evelin tunjukkan adalah sebuah pencapaian yang cukup luar biasa.
Baca Juga: Punya Suara Berat, Evelyn Nada Anjani Takut Lelaki yang Mendekatinya Berasa Dijebak
"Hijrah itu nggak ada awal dan akhir, kalau kita lihat dari dulu sampai sekarang itu udah pencapaian luar biasa, dan cara dia menjaga konsistensi juga luar biasa, itu patut kita support dan apa pun yang sedang dia jalani sekarang kan namanya orang belajar pasti banyak kekurangannya dan wajar sih," tambah Aming.
(*)