Find Us On Social Media :

Demi Kesembuhan Sang Ayah, Seorang Gadis Rela Memakai Kostum Sapi dan Ditunggangi Orang, Apa yang Sebenarnya Dia Lakukan?

By Nindya Galuh Aprillia, Sabtu, 30 Desember 2017 | 15:21 WIB

Ia membungkuk di pinggir jalan dengan kostum kepala sapi

Laporan Wartawan Grid.ID, Seto Ajinugroho

Grid.ID - Anak wajib berbakti kepada orang tuanya.

Namun sebanyak-banyaknya anak berbakti membalas jasa orang tuanya maka tidak akan pernah cukup.

Karena kasih sayang orang tua kepada anaknya tidak dapat diukur dengan materi.

Dilansir reporter Grid.ID dari Shanghaiist, seorang gadis bernama Hao Dongdong  dari provinsi Anhui, Tiongkok, rela berdandan sebagai seekor sapi untuk mengemis uang.

( BACA JUGA: Rahim Sang Ibu Pecah, Begini Kondisi Bayi yang Dikandungnya, Bikin Terharu! )

Ia rela ditunggangi orang dipunggungnya demi mendapatkan bayaran 5 Yuan atau sekitar Rp 10.000.

Hal ini ia lakukan supaya dapat mengumpulkan uang untuk pengobatan untuk sang ayah yang lumpuh, Hao Xinli.

Sedangkan ibu gadis itu pergi meninggalkan mereka.

"Mungkin terlalu menyakitkan untuk (istri saya) bertahan, melihat saya tanpa harapan untuk sembuh," kata Xinli.

( BACA JUGA: Maia Estianty Habiskan Malam Bersama Kekasih Al Ghazali dan El Rumi, Netizen: Bunda Kayak Seumuran Sama Calon-calon Mantunya! )

Kepergian ibunya meninggalkan Hao Dongdong dan saudara-saudaranya  memaksa mereka untuk mengemis demi mengumpulkan uang.