Find Us On Social Media :

Inilah 4 Fakta Tentang Menopause, Wanita Wajib Tahu nih!

By Justina Nur Landhiani, Sabtu, 30 Desember 2017 | 20:12 WIB

Inilah 4 Fakta Tentang Menopause, Wanita Wajib Tahu nih!

Grid.ID - Menopause adalah fase yang gak bisa terelakkan oleh wanita.

Cepat atau lambat wanita pasti akan mengalami fase ini.

Mayoritas wanita mengalaminya setelah berusia 50 tahu, namun dalam beberapa kasus wanita tertentu mungkin mengalaminya pada usia dini.

(BACA : Kim So Hyun dan Pemain Drama 'Radio Romance' Lakukan Pembacaan Naskah Pertama, Begini Kesan yang Mereka Rasakan )

Dilansir Grid.ID dari laman boldsky.com menyebutkan 4 fakta penting yang perlu diketahui wanita.

Fase transisi tidaklah mudah, jika dibiarkan fase alami ini bisa berdampak buruk bagi kesehatan fisik dan mental wanita.

Berikut fakta-fakta penting tentang menopause.

1. Hot flashes

Ini adalah salah satu gejala menopause yang paling mengerikan.

Fase ini bisa menyebabkan stress yang berlebihan.

(BACA : Iis Dahlia Memilih Untuk Tak Punya Resolusi di Tahun Baru, Ternyata Karena Hal Ini Loh.. )

2. Dapat meningkatkan resiko serangan jantung

Beberapa penelitian menyebutkan setelah menopause, kemungkinan wanita terkena penyakit jantung lebih besar.

Inilah alasan, spesialis menyarankan agar wanita menghindari kebiasaan yang tidak sehat.

3. Hormon menjadi tidak seimbang

Fase transisi akan mempengaruhi perubahan hormon dalam tubuh wanita.

Setiap wanita memiliki siklus hormon yang berbeda.

Kemungkinan terburuk perubahan hormon ini bisa menyebabkan suasana hati yang parah dan menyebabkan stres.

4. Menyebabkan tulang menjadi rapuh

Fase menopause bisa meningkatkan resiko osteoporosis.

(BACA : Ini Dia Tanda Bahwa Red Velvet dan EXO Masih Berduka Atas Meninggalnya Jonghyun )

Jadi, cobalah tetap aktif dan pilihlah latihan yang sesuai selama fase ini. (*)