Find Us On Social Media :

AHY Tertunduk Pilu di Acara Tahlilan 7 Hari Mendiang Ani Yudhoyono

By Grid Reporter, Minggu, 9 Juni 2019 | 15:10 WIB

AHY tertunduk pilu saat baca doa di tahlilan mendiang Ani Yudhoyono.

Laporan wartawan Grid.ID, Nopsi Marga

Grid.ID - Genap seminggu, Ani Yudhoyono meninggalkan kita semua untuk menghadap sang Khalik.

Pada Jum'at (7/6/2019), keluarga Susilo Bambang Yudhoyono menggelar tahlilan 7 hari mendiang Ani Yudhoyono.

Prosesi tahlilan yang dilaksanakan oleh keluarga SBY ini dibagikan di kanal Youtube KompasTV, pada Jum'at (7/6/2019).

Baca Juga: Disuruh Keluarga Jenguk Ayahanda Dewi Perssik, Rosa Meldianti Masih Sibuk Manggung

Hinca Panjaitan, Sekjen Partai Demokrat, menjadi wakil keluarga SBY untuk berbicara di depan awak media.

"Malam hari ini hari ke-7 memang doa bersama, yang terbuka untuk umum, yang sebelumnya beliau tutup karena berduka, sehingga open house (saat lebaran) juga tidak ada," ungkap Hinca Panjaitan Sekjen Partai Demokrat, seperti yang Grid.ID kutip dari kanal Youtube KompasTV, pada Minggu (9/6/2019).

"Hari ini adalah kesempatan bersama-sama, siapa yang hadir paling tidak sahabta, dan kawan-kawan, dan juga para kader partai Demokrat yang belum sempat," imbuh Hinca.

Baca Juga: Kisah Pasukan Pengganjal Ban di Jalur Maut yang Pertaruhkan Nyawa Hingga Sempat Dikerjai Pengendara!

Tahlilan yang digelar di Puri Cikeas, Jalan Alternatif Cibubur, Nagrak, Bogor, Jawa Barat.

Serta dihadiri oleh Hatta Rajassa, beberapa anggota TNI, politikus, serta masyarakat.

Kegiatan tahlilan dilaksanakan di pendopo, dan di samping pendopo yang sudah ditambahkan tenda.

Tahlilan dilaksanakan setelah salat isya berjamaah, sekitar pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: Biasa Tampil Kalem, Bambang Trihatmodjo Tak Malu Bergaya Saat Foto Boomerang Bareng Keluarga Mayangsari

Masih sedih usai ditinggal sang ibu, Agus Harimurti Yudhoyono hanya bisa tertunduk pilu saat membacakan doa untuk Ani Yudhoyono.

Tak hanya AHY yang masih terpukul dengan kepergian sang ibu.

Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibas Yudhoyono juga masih sangat terpukul.

Bahkan ketiganya hampir menitikkan air mata saat memanjatkan doa di acara tahlilan mendiang Ani Yudhoyono.

Baca Juga: Foto Shah Rukh Khan dan Ranbir Kapoor Viral Bukan Karena Ketampanan Mereka, Melainkan Anjing Liar Berekor Lentik Ini

Seperti diketahui, Ani Yudhoyono tutup usia pada 1 Juni 2019, setelah berjuang melawan penyakit kanker darah.

Selama hampir 4 bulan, Ani Yudhoyono mendapat perawatan intensif di National University Hospital (NUH) Singapura.

Ani Yudhoyono dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta pada 2 Juni 2019.

(*)