Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Konser Nidji di acara pergantian tahun 2017 semalam menjadi penampilan Giring Ganesha sang vokalis yang terakhir kalinya.
Berkarir bersama Nidji sejak tahun 2002, Giring pun memutuskan untuk vakum dari bandnya itu dan akan terjun ke dunia politik mulai awal tahun 2018.
Pada acara bertajuk 'New Year Art Carnival' semalam di BXC Mall, Tangerang Selatan, terdapat satu penampilan dimana Giring berduet bersama Dalila Azkadiputri alias Dea, mantan vokalis grup band Hivi.
Sebelum mereka menyanyi kan lagu duet terbarunya berjudul 'Hancur Aku', Giring memberikan pesan menyentuh kepada Dea untuk menitipkan para personel Nidji kepadanya.
"Aku titip om-om ini sama Dea. Titip ya De," ucap Giring dengan nada lirih kepada Dea sambil berpelukan.
(BACA: Masuk Partai Politik, Giring Minda Doa Teman-temannya!)
Dea pun menganggukan kepalanya dengan raut muka sedih atas ucapan Giring tersebut.
"Tepuk tangan buat Dea, gue ngundang dia karena ada salah satu lagu kita yang terbaru dari album yang terbaru "Love, Fake, & Friendship' nyanyi bareng sama dia,"
"Mudah-mudahan temen-temen kalau suka lagunya langsung aja nonton di channel YouTube," tambah Giring.
(BACA: Giring Ganesha Hengkang dari Nidji, Drummer Adri: Jangan Lupa Daratan!)
Giring pun tak lupa meminta doa untuk kelima personel Nidji lainnya yang memiliki proyek baru dengan melahirkan NEV Plus sebagai akronim dari Nidji.
"Minta doa buat NEV Plus biar singlenya hits dan disukai banyak orang," kata Giring.
Kelima personel Nidji yaitu Andi Ariel Harsya dan Ramadhista Akbar (gitar), Randy Danistha (kibor, synthesizer), Andro Regantoro(bass), serta Adri Prakarsa (drum) pun masih akan tetap bermusik dengan nama band NEV Plus alias Nidji Electronic Version Plus. (*)