Grid.ID - Belum lama ini Mbak You rupanya sempat memprotes tudingan publik yang menyebut bila terawangannya selama ini palsu.
Rupanya gara-gara terawangannya tentang kasus pemalsuan dokumen nikah yang menjerat Kriss Hatta, Mbak You sempat dihujat publik hanya pansos.
Padahal menurut pembelaannya, Mbak You mengatakan apa yang ia terawang tentang persidangan kasus Kriss Hatta adalah jujur apa adanya.
Ya, seperti yang kita ketahui, Mbak You adalah salah satu paranormal Tanah Air yang kerap kali menerawang kehidupan para artis di dunia hiburan.
Salah satu terawangannya yang paling ramai dibicarakan adalah tentang konflik yang terjadi antara Kriss Hatta dan Hilda Vitria.
Bahkan sebelum Kriss Hatta terseret kasus pemalsuan dokumen nikah, Mbak You sudah sempat memperingatkan sang artis lewat postingannya di akun Instagram @mbakyou17.
Pernah diberitakan Grid.ID sebelumnya, dalam postingan tersebut Mbak You mengingatkan Kriss Hatta bila masalahnya dengan Hilda Vitria belum menemui titik akhir.
Bukannya selesai, masalah itu ada kemungkinan menjadi tambah runyam.
"Beberapa waktu lalu, saat saya syuting sama Kriss Hatta, saya ngomong berdua sama Kriss Hatta.
Nasihatin nanti rejekimu akan naik, pamormu naik, tapi hati-hati kasusnya dengan Hilda juga belum selesai," ungkapnya seperti yang dikutip Grid.ID dari akun Instagramnya.
Selang beberapa waktu setelah peringatannya itu, Kriss Hatta nyatanya resmi ditahan di Lapas Bulak Kapal pada Selasa (9/4/2019).
Lebih lanjut, Mbak You juga sempat menyebut bila akan ada pihak lain yang ikut terseret kasus Kriss Hatta ini.
Namun ia engga menjelaskan siapa saja pihak-pihak yang ikut terseret dalam kasus tersebut.
Seolah jadi kenyataan, beberapa waktu setelah terawangan tersebut, sidang kasus pemalsuan dokumen nikah yang menjerat nama Kriss Hatta menemui babak baru.
Dilansir dari tayangan Esge Entertaiment edisi 27 Mei 2019, pihak kepolisian yang menyelidiki kasus pemalsuan dokumen nikah ini dituding Majelis Persidangan memberikan kesaksian palsu.
Baca Juga: Bongkar Sisi Lain Nikita Mirzani, Mbak You: Dia Berusaha Kuat untuk Keluarganya!
Hal ini dikarenakan pihak penyidik polisi memberikan keterangan yang berbeda saat di persidangan, tak sesuai dengan laporan yang dibuat.
Atas hal ini, pihak kepolisian yang menerima laporan kasus pemalsuan yang diajukan Hilda Vitria pun akan menjalani penyelidikan.
Sampai detik ini beberapa terawangan Mbak You tentang kasus yang menjerat nama Kriss Hatta selalu tepat sasaran.
Kendati demikian, ada saja publik yang tidak senang dengan terawangan Mbak You ini soal konflik antara Kriss Hatta dan Hilda Vitria.
Saking tidak sukanya, Mbak You sampai dituding menyebarkan terawangan palsu dan dihujat pansos.
Hal ini Mbak You ungkapkan dalam postingan terbarunya di akun Instagram @mbakyou pada Minggu (9/6/2019).
Dalam postingan tersebut, Mbak You mengeluhkan publik yang kerap menudingnya pansos dan menyebarkan pernyataan palsu tentang persidangan kasus pemalsuan dokumen nikah Kriss Hatta.
Padahal semua terawangan itu ia ungkapkan secara nyata apa adanya tanpa dibuat-buat.
"Ini banyak yang tanya soal Kriss Hatta bagaimana ujungnya ya.
Sebelum-sebelumnya dari awal kasus ini ada pun terawangan saya sering dikatain palsu, malah sering dihujat atau dibilang pansoslah dan itu hanya karena saya terawangan saya ya begitu apa adanya, tanpa dibuat-buat," ungkap Mbak You.
Lebih lanjut lagi, Mbak You menjelaskan bila ia mengungkapkan penerawangan ini semata karena dirinya adalah seorang paranormal dan tidak akan memihak siapapun.
Terkait kasus yang kini sedang dijalani oleh Kriss Hatta, Mbak You menyebut bahwa waktu akan mengungkap pihak-pihak yang selama ini telah berbohong.
Tak hanya itu, Mbak You juga memperingatkan Kriss Hatta bahwa dalam kasus ini hukum karma dan tebar tuai akan berlaku.
Mbak You juga mengatakan bahwa dalam penyelesaian kasus ini, akan ada hal yang balik menyerang bak senjata makan tuan.
Kendati demikian, Mbak You menolak untuk menjelaskan siapa yang pada akhirnya akan memenangkan kasus pemalsuan dokumen nikah ini.
"Nanti akan terungkap satu per satu permasalahan siapa yang bohong sebenarnya. Ini semua akan berubah menjadi senjata makan tuan buat siapa yang menanam, jadi hati-hati.
Karma itu masih berlaku ya, jangan terlalu percaya diri," tandas Mbak You.
(*)