Laporan Wartawan Grid.ID, Pradipta R
Grid.ID – Kopi menjadi salah satu minuman favorit banyak orang.
Namun, banyak yang meragukan khasiat dari kopi dan kerap menjadikannya alasan dari beberapa penyakit yang ada.
Tapi tahukah kamu bahwa kopi memiliki banyak sekali manfaat?
(BACA: Wah Bahaya Nih, Seorang Bocah Tersangkut di Dalam Mesin Cuci Gara-gara Iseng!)
Seperti yang dilansir Grid.ID dari laman Women’s Health berikut ini.
Dr Jacob Teitelbaum MD mengatakan, bahwa kopi termasuk dalam biji-bijian atau sumber dari keseluruhan tanaman.
Yang artinya, ia memiliki kandungan antioksidan yang tinggi.
Periset dari National Cancer Institute menganalisis data kesehatan selama 13 tahun dengan lebih dari 400 ribu orang.
Dr Teitelbaum mengatakan, bahwa orang yang minum 3-4 cangkir kopi sehari dapat mengurangi risiko kematian dini sebesar 12-13 persen.
Hal ini dibandingkan dengan orang yang tidak minum kopi.
Beberapa manfaat lain dari kopi antara lain:
1. Dapat mengurangi diabetes tipe 2
2. Menurunkan tingkat depresi
(BACA: Kamu Sekarang Bisa Pantau Keuangan Lewat Aplikasi SMS Organizer Milik Microsoft ini Loh)
3. Meningkatkan memori
4. Mengurangi risiko kanker
5. Mengurangi risiko dan penyebaran penyakit hati
6. Mengurangi risiko penyakit parkinson
(BACA: Menyeramkan, Wanita Ini Pakai Benda Tajam Untuk Alat Bantu Makeup!)
7. Mencegah encok
Jadi, masih ragu untuk mengonsumsi kopi? (*)