"Iya, di rutan, makanya kemarin itu kita juga udah koordinasi."
"Kemarin kan itu ada jeda ya dari tuntutan sampai putusan ada kurang lebih hampir 2 minggu 3 mingguan lah gitu sampai hari ini."
"Itu kita coba upayakan biar dikembalikan, ternyata prosedurnya tidak mudah, artinya tetap di tahan di sana dan itu menjadi keluhannya ya," ungkap Ali Lubis.
Baca Juga: Demi Nge-Vlog, Verrell Bramasta dan Atta Halilintar Sengaja Liburan Bareng ke Turki
Akhirnya anggota keluarganya pun ikut serta merayakan lebaran di kota yang sama dengan dirinya di tahan.
"Mau tidak mau kan pihak keluarga setahu saya kemarin berkunjung ke Surabaya untuk berlebaran,"
"Kalau yang saya dapat info keluarga di sana semua, anak-anaknya juga di sana semua ya, lengkaplah sama Mbak Mulannya," ungkap Ali Lubis.
Baca Juga: Sandra Dewi Pamer Penampilan Saat Hamil 7 Bulan, Netizen: Nggak Kelihatan, Tetap Cetar!
Padahal, jika Ahmad Dhani bisa merayakan lebaran di Jakarta, tentunya tidak akan menghabiskan banyak biaya.
"Kemarin kan pengennya lebaran di Jakarta bisa ketemu, artinya di sini akses lebih murah ketimbang di sana, kan ongkos lebih banyak segala macam pengeluaran lebih banyak lah, ketimbang kalau di Jakarta, itu aja keluhannya," tutup Ali Lubis.
Baca Juga: Pasca Rayakan Lebaran di Dalam Penjara, Begini Tampilan Terbaru Vanessa Angel yang Jadi Sorotan
(*)