Find Us On Social Media :

Alami Sakit Berkepanjangan, Dokter Justru Temukan Hewan Melata di Dalam Empedunya

By None, Kamis, 13 Juni 2019 | 14:20 WIB

Kolase seekor hewan hidup di kandung empedu pria ini.

Grid.ID – Sebuah peristiwa tak terduga dialami oleh pemuda asal Tiongkok.

Pria yang diketahui bernama Chen mengalami penyakit serius akibat makanan yang selalu ia makan setiap harinya.

Seperti dikutip dari Guangzhou Daily pada Kamis (13/6/2019), awalnya Chen menderita hepatitis B, jadi dia memutuskan untuk minum obat secara teratur.

Baca Juga: Sering Berkendara Saat Hujan? Coba Perhatikan Hal Berikut

Namun dalam dua tahun terakhir, perutnya terasa tidak nyaman dan sering merasa sakit dada.

"Saya tidak merasa saki, tapi merasa tidak nyaman dan sangat jelas ketika saya lapar," katanya.

Chen pergi ke rumah sakit untuk melakukan pemeriksaan B-ultrasound dan menemukan polip di kandung empedunya.

Mungkin dia mengira polip tersebut telah menyebabkan rasa sakit tersebut, jadi dia minum obat dan berharap segera pulih.

Namun, setelah dia kembali 1 minggu kemudian di Rumah Sakit Zona Pengembangan Obor Zhongsan, untuk melakukan operasi kandung empedu.

Baca Juga: Padatnya Jadwal Ramadan Bukan Halangan untuk Tampil Cetar

Dokter menemukan penyebab sesungguhnya penyakit yang diderita oleh pasien. Awalnya operasi Chen berjalan lancar, dokter mengeluarkan batu kecil di kandung empedunya.

Tetapi pada akhir operasi, dokter menemukan saluran kistik dan menemukan hewan hidup berjalan-jalan di kandung empedunya.