Laporan wartawan Grid.ID, Puput Akad
Grid.ID - Sudah bukan rahasia kalau Ayu Ting Ting dan Nagita Slavina selalu berpenampilan menarik.
Style baju, riasan, maupun aksesoris yang dikenakan Ayu Ting Ting dan Nagita Slavina kerap mencuri perhatian di berbagai kesempatan.
Ayu Ting Ting dan Nagita Slavina selalu sukses membuat padu padan yang oke sehingga banyak penggemar yang terinspirasi untuk meniru penampilan mereka.
Seperti yang tampak saat kedua wanita cantik ini sama-sama plesiran ke luar negeri seusai Lebaran.
Ayu Ting Ting diketahui sedang berlibur bersama sahabatnya, pedangdut Zaskia Gotik ke sejumlah kota-kota di Eropa, seperti Paris hingga Amsterdam.
Sementara itu, Nagita Slavina saat ini tengah liburan bersama keluarganya ke Australia.
Meski sama-sama berlibur ke luar negeri, uniknya Ayu dan Gigi tampil dalam gaya busana yang berbeda satu sama lain.
Wah, kira-kira penampilan siapa yang lebih kece?
Lewat unggahan Instagram @ayutingting92 pada Kamis (13/6/2019), tampak Ayu Ting Ting memilih tampil dalam gaya kasual selama berkeliling kota-kota di Eropa.
Berpose dengan latar belakang menara Eiffel, pedangdut 27 tahun itu terlihat begitu modis dalam balutan busana serba hitam.
Jaket kulit serta celana panjang hitam yang dikenakannya terlihat semakin berwarna lantaran dipadukan dengan scarf Gucci milik Ayu.
Penampilan kasual Ayu Ting Ting semakin lengkap dengan sepatu sneakers berwarna hitam dan putih yang dipakainya.
Gaya yang sama kembali ditampilkan ibunda Bilqis Khumaira Razak itu saat berkunjung ke Museum Louvre di kota Paris.
Ayu Ting Ting tampil elegan dalam balutan tanktop serta rok mini serba hitam yang ia padukan dengan blazer berwarna cokelat terang.
Baca Juga: Gelar Halal Bihalal Khusus Keluarga, Ayu Ting Ting Was-was Didatangi Laki-laki Tak Dikenal
Namun, sentuhan kasual tak dilupakannya lantaran Ayu saat itu memadukannya dengan sepatu boots hitam serta tas ransel kulit berwarna senada.
Berbeda dengan Ayu Ting Ting, Nagita Slavina justru memilih tampil manis lewat gaya busana preppy look yang dikenakannya.
Seperti dalam potretnya saat berkunjung ke Sydney Opera House di Australia bersama Raffi Ahmad dan Rafathar.
Dalam unggahannya di Instagram @raffinagita1717 pada Rabu (12/6/2019), tampak Nagita tampil bak anak sekolah dalam balutan kemeja berkerah berwarna putih.
Agar tak terlihat monoton, ia memadukannya dengan sweater berwarna cokelat muda.
Baca Juga: Kerap Terlihat Cuek dan Tegar, Nagita Slavina Ternyata Cengeng saat Hadapi Masalah
Penampilan Nagita Slavina kembali mencuri perhatian saat kunjungannya ke Melbourne.
Bagaimana tidak, wanita 31 tahun itu tampil ceria dalam balutan kaos warna-warni yang ia padukan dengan celana jeans.
Agar terlindung dari udara dingin Melbourne, Nagita lantas mengenakan coat panjang warna biru navy.
Berbeda dengan Ayu Ting Ting yang senang tampil dengan scarf, Nagita Slavina justru menjadikan kacamata hitam sebagai aksesoris andalannya.
Nah, dari OOTD selama plesiran usai Lebaran kali ini, kamu team Ayu Ting Ting atau team Nagita Slavina, nih? (*)