Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi
Grid.ID - Sebuah peristiwa yang mengharukan terjadi di Tiongkok.
Seorang dokter bernama Zhao Bianxang, tergeletak di ruang perawatan pada 29 Desember 2017 silam.
Dilansir dari mstar.com, Zhao ternyata meninggal setelah terlalu lama bekerja.
(BACA JUGA Lagi Asyik di Dalam Bathtub, Verrell Bramasta Bikin Netizen Panas Dingin! Netizen: Dasar Bayi Gede!)
Zhao adalah seorang dokter dan wakil ketua bidang respiratori di Rumah Sakit Daerah Yuci di Jinzhong, Shaanxi, Tiongkok.
Ia bekerja tak kenal lelah sejak malam sebelumnya sampai pukul 6 sore hari berikutnya.
Total, Zhao telah bekerja sampai 18 jam penuh, tanpa istirahat.
(BACA JUGA 7 Foto Lengkap Kemesraan Natasha Wilona dan Verrell Bramasta di Malaysia, Hayo..Nomor 7 Verrell Ngapain tuh?)
Terakhir, Zhao merawat seorang anak perempuan.
Kata-kata terakhirnya adalah, "Bagaimana kondisi ibumu?"
Sesaat setelahnya, ia rebah dan terserang stroke.
Zhao akhirnya dirawat selama 20 jam sebelum akhirnya menghembuskan nafas terakhir pada 30 Desember 2017.
Ia didagnosa menderita aneurisme yang menyebabkan pembuluh darah di otaknya pecah.
Teman-teman sang dokter mengatakan bahwa Zhao memang merupakan sosok dokter yang workaholic dan mengutamakan profesinya daripada hal-hal lain.
Selamat jalan Zhao..
(*)