Find Us On Social Media :

Pimpinan Redaksi Grid.ID Berbagi Strategi Mengelola Media Digital ke Mahasiswa UIN Banten

By Lalu Hendri Bagus Setiawan, Selasa, 18 Juni 2019 | 17:32 WIB

Pimpinan Redaksi Grid.ID, Agus Sulistriyono menyapa para mahasiswa di Studio 1 Menara Kompas, Palmerah Selatan, Jakarta. Selasa (18/6/2019).

Grid.ID - Ratusan mahasiswa dari Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam UIN Sultan Maulana Hassanudin Banten berkunjung ke Kompas Gramedia.

Acara kunjungan tersebut berlangsung di Studio 1 Menara Kompas, Palmerah Selatan, Jakarta, Selasa (18/6/2019).

Pada kesempatan tersebut, para mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam UIN Sultan Maulana Hassanudin Banten mendapat penjelasan tentang berbagai lini bisnis milik kelompok usaha Kompas Gramedia.

Selain itu, para mahasiswa juga mendapat materi tentang Strategi Mengelola Media Digital yang disampaikan langsung oleh Pimpinan Redaksi Grid.ID, Agus Sulistriyono.

Baca Juga: Niat Hati Bersembunyi di Kulkas, Kakak Adik Ini Malah Tewas karena Kedinginan

Pimpinan Redaksi Grid.ID, Agus Sulistriyono terlebih dahulu menyapa para mahasiswa dengan menanyakan minat dari mahasiswa tersebut.

Ia juga sedikit menceritakan kepada para mahasiswa tentang perjalanan kariernya dalam dunia jurnalis.

"Selamat siang, apa kabar semuanya, siapa yang mau jadi wartawan di sini angkat tangan," ujar Agus Sulistriyono menyapa para mahasiswa.

"Background saya bukan dari jurnalistik, saya dulu dari Teknik Mesin, karier saya pertama di Tabloid Otomotif," lanjutnya.

Baca Juga: Penggemar Red Velvet Dibuat Penasaran dengan Teaser Terbaru MV Zimzalabim

Ratusan mahasiswa tersebut nampak antusias menyimak materi yang disampaikan, para mahasiswa mendapat penjelasan tentang transformasi Gramedia Majalah yang kini menjadi Grid Network.