Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Traveling kini menjadi salah satu kegiatan yang wajib dilakukan generasi milenial.
Tempat traveling sejauh dan semahal apapun biasanya akan disambangi oleh para traveler sejati demi mendapatkan kepuasan yang diinginkannya.
Namun, bagaimana jika dalam perjalanan kamu malah mabuk, baik itu perjalanan darat maupun laut?
Baca Juga: 3 Aplikasi Ini Bikin Instagram Stories Kamu Kece Seperti Selebgram!
Pastinya sangat menganggu mood bukan?
Tapi tenang saja, tak perlu khawatir berikut Grid.ID berikan tips supaya kamu tidak mabuk dalam perjalanan.
1. Biarkan mata kamu melihat pergerakan
Saat mabuk perjalanan, otomatis kamu ingin memejamkan mata untuk berhenti melihat pemandangan yang tampak bergerak.
Namun sesungguhnya menurut Dr. Derebery, dilansir dari New York Times mengatakan bahwa kunci agar sembuh dari mabuk perjalanan adalah melihat pemandangan yang bergerak selama beberapa menit.
Jika di mobil berarti kamu dapat melihat jalanan dari jendela, jika di laut keluarlah ke dek atap kemudian lihat pergerakan laut dan hidup udara segar.
Sedangkan jika di udara, tengoklah awan yang bergerak.
Baca Juga: Kevin Aprilio Terlilit Utang Rp 17 Miliar, Begini Kondisi Kantornya
2. Pilih posisi yang baik
Jika menumpang mobil, pilihlah kursi depan di sebelah supir.
Jika duduk di depan, otomatis kamu melihat pergerakan jalan.
Jika menumpang kapal laut, terutama kapal pesiar duduklah di bagian tengah dan belakang.
Bagian ini cenderung stabil dibanding bagian depan.
Pilih juga bagian sebelah jendela.
Sama halnya jika di pesawat, pesanlah tempat duduk di sebelah jendela.
3. Hindari membaca dan bermain handphone
Ketika mata berfokus kepada satu titik bukan kepada pergerakan, otomatis dapat membuat seseorang jadi lebih mudah mabuk perjalanan.
4. Pilih jenis makan dan minuman dengan bijaksana
Hindari makan makanan yang digoreng, makanan pedas, dan kaya rasa.
"Makanan jenis ini sulit dicerna dan membuat peluang muntah lebih besar," Kata Dr. Derebery.
Jenis makanan yang disarankan sebelum menempuh perjalanan adalah roti, biskuit, dan sop.
Untuk minuman dapat memilih air berkarbonasi dengan sedikit rasa, contohnya ginger ale.
5. Minum obat anti mabuk perjalanan
Jika kamu tidak harus menyetir, minum obat anti mabuk perjalanan sebenarnya tak apa.
Namun akan berbahaya jika kamu harus menggantikan teman untuk menyetir.
Obat anti mabuk perjalanan menyebabkan kantuk berlebih.
(*)