Find Us On Social Media :

Ungkap Latar Belakang Kekasih Deddy Corbuzier, Istri Tommy Kurniawan: Agamanya Sangat Bagus, Religius Juga

By Rissa Indrasty, Jumat, 21 Juni 2019 | 19:56 WIB

Tommy Kurniawan saat ditemui Grid.ID di kawasan Rumah Sakit Brawijaya, Jakarta Selatan, Jumat (21/6/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty

Grid.ID - Presenter dan mentalis Deddy Corbuzier saat ini tengah menjadi perbincangan hangat.

Hal tersebut lantaran Deddy Corbuzier memutuskan untuk memeluk agama Islam hari ini, Jumat (21/6/2019).

Di samping itu, hal lain yang menjadi sorotan adalah kekasih Deddy Corbuzier, yaitu Sabrina Khairunnisa.

Di mana hubungannya yang serius dengan Sabrina Khairunnisa diduga publik menjadi salah satu pemicu Deddy Corbuzier memutuskan untuk mualaf.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Jadi Mualaf, ini Sosok Orang yang Selalu Mendampinginya Pulang Pergi Jakarta-Jogja demi Jadi Mualaf

Istri Tommy Kurniawan, Lisya Nurrahmi, mengungkapkan bahwa dirinya adalah teman baik Sabrina Khairunnisa.

"Temen di Puteri dulu, Puteri Indonesia 2011, jadi kenal banget," ungkap Istri Tommy Kurniawan, Sabrina Khairunnisa, saat ditemui Grid.ID di kawasan Rumah Sakit Brawijaya, Jakarta Selatan, Jumat (21/6/2019).

Lisya Nurrahmi juga mengungkapkan bahwa dirinya sudah mengetahui hubungan Sabrina Khairunnisa dan Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Tania Nadira Jenguk Lisya Nurrahmi, Tommy Kurniawan Ungkap Hubungannya dengan Mantan Istri

Kendati demikian, Lisya Nurrahmi tak ingin berkomentar lebih lanjut mengenai hubungan temannya dan pembawa acara program Hitam Putih Trans 7 tersebut.

"Oh nggak sih, nggak berani terlalu ikut ke dalam," ujar Lisya Nurrahmi.

Sepengetahuan Lisya Nurrahmi, keluarga Sabrina Khairunnisa berasal dari keluarga yang baik dari segi agama.

Baca Juga: Ucap Kalimat Syahadat Hari Ini, Deddy Corbuzier Bantah Jadi Mualaf Gara-gara Akan Menikah : Saya Tidak Akan Mengubah Agama Saya Karena Perempuan!

Sabrina Khairunnisa juga merupakan sosok yang cerdas dan menjaga imannya dengan baik.

"Oh sabrina kan basically dia kan dulu, aku finalis Aceh dia Sumatera Utara, jadi kita deket banget, pasti berdua terus," tutur Lisya Nurrahmi.

"Mamahnya juga kerudungan, menurut saya agamanya sangat bagus, religius juga, saya juga yakin kok ya, pasti dia berpegang teguh, orangnya juga cukup pintar dan dewasa," ungkap Lisya Nurrahmi. (*)