Karir cemerlang Saoirse Ronan di Hollywood mulai diakui sejak perannya di film "Atonement".
Di film ini, Ronan berperan sebagai Briony Tallis pada saat berumur 13 tahun.
"Atonement" mengisahkan tentang pengakuan dosa seorang anak bungsu bernama Briony Tallis yang telah menghancurkan kisah cinta kakaknya, Cecilia (Keira Knightley), dan teman masa kecilnya Robbie Turner (James McAvoy).
Film ini mendapatkan respon positif dan meraih 7 nominasi Piala Oscar 2008, diantaranya Best Motion Picture of the Year, Best Performance by an Actress in a Supporting Role, dan Best Achievement in Music Written for Motion Pictures, Original Score.
Saoirse Ronan masuk sebagai nominasi Best Performance by an Actress in a Supporting Role.
"Atonement" berhasil meraih piala untuk kategori Best Achievement in Music Written for Motion Pictures, Original Score yang diraih oleh komposer Dario Marianelli.
2. The Lovely Bones (2009)
Film yang diangkat dari novel dengan judul yang sama ini mengisahkan tentang seorang anak yang menjadi korban mutilasi.
Susie Salmon yang diperankan oleh Saoirse Ronan dimutilasi oleh seorang pedofil bernama George Harvey (Stanley Tucci) yang merupakan tetangga baru di rumahnya.
Melalui film ini, Ronan berhasil masuk dalam nominasi Best Leading Actress pada British Academy Film and Television Arts (BAFTA Awards) 2010.
"The Lovely Bones" juga masuk dalam nominasi Oscar tahun 2010 melalui nominasi Best Performance by an Actor in a Supporting Role oleh Stanley Tucci.