Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID – Bagi Tulus, lagu yang bagus adalah lagu yang masih terus diingat dan didengar oleh masyarakat meski sudah puluhan tahun.
Salah satu karya yang menurutnya masih dinikmati masyarakat hingga saat ini adalah karya almarhum Yon Koeswoyo sebagai vokalis sekaligus gitaris band legendaris Koes Plus.
"Lagu itu menurut saya, keliatan bagus nggak bagusnya itu setelah sekian puluh tahun, masih didengerin apa nggak,"
"Kalau sekian puluh tahun lagunya masih didengerin ya berarti lagunya bagus. Dan karya-karyanya om Yon ya seperti itu," ungkap Tulus ditemui Grid.ID saat di rumah duka kediaman Yon Koeswoyo, Pamulang, Tangerang Selatan, Jumat (5/1/2018).
(Tulus Menilai Mimpi Tak Dibatasi dari Keterbatasan Fisik!)
Meski tidak begitu dekat dengan Yon Koeswoyo, Tulus ikut merasakan karya-karyanya yang pasti menjadi bagian juga bagi hidup seluruh masyarakat Indonesia.
Sebagai sesama musisi, Tulus belajar dari Koes Plus sebagai salah satu lagu referensi, termasuk soal menulis lagu yang populer.
"Itu kan dia banyak nulis lagu ya. Salah satu... Nggak bisa salah satu sih, lagunya banyak banget yang populer."
"Tapi sebagau musik pasti anak sekarang mendengarkan musik yang terdahulu, anak terdahulu mendengarkan musik yang lebih dulu lagi. Jadi ya sebagai contoh, sih," lanjut Tulus. (*)