Find Us On Social Media :

Suhu Ekstrem hingga Minus 3 Derajat di Puncak Gunung Lawu, Seorang Pendaki Dilaporkan Pingsan

By Nopsi Marga, Selasa, 25 Juni 2019 | 10:33 WIB

Suhu Udara di Puncak Gunung Lawu Mencapai Minus 3 Derajat, Pendaki Diimbau Hati-hati

 

Laporan Wartawan Grid.ID, Nopsi Marga

Grid.ID - Indonesia sebagai negara tropis, bulan April lalu telah memasuki musim kemarau.

Meski curah hujan sedikit, suhu udara cenderung menurun.

Bahkan di beberapa daerah, terutama di dataran tinggi suhu udara terbilang cukup ekstrem, hingga mencapai 0 derajat celsius.

Baca Juga: Pencarian Pendaki yang Hilang Saat Diajak Balapan Sampai ke Puncak Oleh Temannya di Gunung Lawu, Kini Dihentikan

Beberapa hari yang lalu, beredar kabar suhu udara di puncak gunung Lawu mencapai minus 3 derajat.

Melansir laman Kompas.com Selasa (25/6/2019), Tono, pengelola pendakian ke puncak Gunung Lawu melalui jalur Singo Lawu mengatakan, sejumlah pendaki melaporkan suhu di puncak Gunung Lawu bisa mencapai minus 3 derajat celsius.

"Ada yang menginformasikan, suhu di puncak mencapai minus 3 derajat celsius. Di sini (Singo Lawu) kemarin suhunya mencapai 9 derajat celsius," ungkap Tono.

Baca Juga: Pendaki Hilang di Gunung Lawu, Sang Ibunda: Saya Suruh Istirahat, Tapi Katanya Keburu Kemalaman

Suhu ekstrem tersebut membuat satu pendaki pingsan karena kedinginan.

Meski sempat pingsan, pendaki tersebut telah mendapat pertolongan di Pos Cemoro Sewu.

"Kemarin ada (pendaki pingsan), tapi sudah dievakuasi, tidak masalah," ungkap Fery Yoga Saputra, Kasi Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Magetan, dilansir Grid.ID dari Kompas.com.