Mulai dari para penumpang yang tampak pucat dan memiliki ekspresi tegang hingga kondektur bus yang menolak ongkos yang ia berikan.
"Gue ngeliat kok orang-orang pas lampu bus dinyalain, pada tegang dan pucet. Duduknya bener-bener tegap, tapi mukanya pucet," tulis Hebbie dalam postingannya.
Puncaknya adalah ketika ia memutuskan untuk mengambil foto selfie untuk memperlihatkan wajah penumpang lain yang cukup mencurigakan.
Niat hati ingin menjadikan bukti, Hebbie justru ketimpa sial.
Saat mengabadikan suasana di dalam bus, Hebbie terkejut setengah mati penampakan semua wajah penumpang justru tak tertangkap kameranya sama sekali.
Merasa ngeri dan takut, Hebbie akhirnya memutuskan untuk turun di terminal.
Kisah mistis yang dialami Hebbie ini pun viral di media sosial dan masih ramai dibicarakan netizen.
Bahkan paranormal yang ahli dengan kehidupan astral seperti Ki Kusumo akhirnya angkat bicara menjelaskan kejadian mistis yang dialami Hebbie tersebut.
Dilansir Grid.ID dari tayangan Silet edisi 25 Juni 2019 di YouTube RCTI-Infotaiment, Ki Kusumo menyebut kejadian mistis yang dialami Hebbie adalah nyata.
Hal ini pun ia buktikan lewat energi gelap yang pekat dan tebal yang dirasakan dari foto penampakan suasana bus yang diunggah Hebbie di Instagramnya.
"Zaman sekarang apapun bisa terjadi. orang banyak yang mengada-ngada. Tetapi kembali lagi, bila itu memang rekayasa pasti akan saya katakan.
Dan disini kita bicara hal mistis. Hal mistis selalu ada kaitannya dengan energi.