Grid.ID - Fans Maia Estianty tentu tak asing lagi dengan salah satu kebiasaan sang Idola yang kerap bepergian naik pesawat terbang.
Ketika bepergian entah itu di dalam negeri maupun ke luar negeri, Maia Estianty memang sering mengandalkan moda transportasi pesawat terbang.
Baik itu jet pribadi maupun pesawat komersial biasa, semua sudah dijajal oleh Maia Estianty.
Baca Juga: Pamer Kemesraan Bersama Irwan Mussry di Italia, Maia Estianty: Jomblo Jangan Iri Ya!
Seperti baru-baru ini saat Maia Estianty dan sang Suami, Irwan Mussry, bepergian ke Eropa.
Tepatnya ke Negeri Pizza, Italia, di mana Irwan Mussry dan Maia Estianty memenuhi undangan sebuah perusahaan jam tangan mewah.
Tapi, siapa sangka kalau rutinitasnya naik pesawat terbang ternyata adalah kesenangan masa kecil Maia Estianty yang akhirnya terwujud kala dewasa?
Ya, Maia Estianty kemarin (27/6/2019) menceritakan soal kisah di balik hobinya naik pesawat terbang ini dalam postingan terbarunya di Instagram.
Ternyata, sejak kecil Maia Estianty memang sudah menyenangi hal-hal yang berbau pesawat terbang.
Apalagi, dulu semasa kecil Maia Estianty kerap mendapat oleh-oleh miniatur pesawat ketika orangtuanya bepergian ke luar kota.
"Selalu amazed (takjub) kalau lihat pesawat..
"Dulu masa kecil, ibu bapak selalu oleh-olehin miniatur pesawat mainan dibanding boneka, dan aku selalu pandangin satu-satu miniatur pesawat itu.." tulis Maia Estianty dalam caption unggahannya.
Saking kagumnya dengan pesawat terbang, Maia Estianty bahkan kerap nongkrong di pinggir bandara!
Kegiatan ini biasa ia lakukan dulu bersama kakek neneknya.
"Masih inget masa kecil almarhum eyang selalu ngajak nongkrong di pinggir Airport Maospati di Madiun (tiap sowan eyang) buat lihat pesawat take off sama landing.." lanjutnya.
Dan siapa sangka, kini ketika sudah dewasa, Maia Estianty tak lagi nongkrong di pinggir bandara, tapi justru setiap bulannya selalu bepergian naik pesawat.
Namun, hal ini tak mengurangi rasa kagum Maia Estianty terhadap si Burung Besi.
"Sekarang udah gede, dikasih kesempatan sama Allah buat bisa nikmatin pesawat satu ke pesawat yang lain..
"Nggak tahu kenapa tiap lihat pesawat (mau kecil, gede, pesawat telepon) selalu masih sama takjubnya kayak lihat mainan pesawat zaman kecil.." lanjutnya.
Maia Estianty pun merasa bersyukur dirinya bisa mendapatkan kesempatan untuk lebih dekat dengan pesawat terbang seperti ini.
Bisa jadi, ini adalah alasan di balik kebiasaan Maia Estianty yang kerap mengunggah momen saat dirinya akan naik maupun sedang berada di dalam pesawat.
Bak gayung bersambut, melihat kesenangan Maia Estianty terhadap pesawat ini, salah seorang sahabat Maia bernama Rachel Ade Stearns sampai menawari Maia untuk lebih dekat lagi dengan pesawat terbang.
Baca Juga: Maia Estianty Unggah Kata-kata Bijak, Netizen Sangkut Pautkan dengan Vonis 1 Tahun Ahmad Dhani
Wanita yang tinggal di Amerika Serikat ini menawari Maia Estianty untuk mengunjungi dirinya.
Tak main-main, rupanya salah satu anak dari Rachel Ade Stearns ini menjalani pendidikan di Akademi Angkatan Udara Amerika Serikat atau US Air Force Academy.
Tak cuma sampai di situ, Maia Estianty juga ditawari untuk mencari lisensi terbang sebagai pilot!
"Ayo Mai sini ke mbak yuk, mbak ajakin ke sekolah Jay Air Force Academy..
"Lihat pesawat tempur hehehe sekalian ambil lisensi terbang aja pas di sini hehehe," tulis Rachel Ade Stearns dalam komentarnya di postingan Maia Estianty tersebut.
Antusias dengan ajakan sahabatnya, Maia Estianty pun mengiyakan undangan Rachel Ade Stearns.
"Mauuu!!" balas Maia Estianty.
Wah, Maia Estianty bakal banting setir jadi pilot nih?
(*)