Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi
Grid.ID - Masih ingat dengan isu Umi Pipik dan Sunu Matta?
Ya, kabar tersebut sempat heboh di bulan November 2017 silam.
Foto mesra Umi Pipik Dian Irawati dan Sunu Matta Band tersebar di dunia maya.
(BACA JUGA Ahok Dikabarkan Gugat Cerai Veronica Tan, Begini Reaksi 4 Orang Terdekat Ahok)
Foto kontroversial itu membuat banyak orang bertanya-tanya.
Pasalnya, Sunu diketahui sudah beristri dan memiliki 3 anak.
Bahkan gosip berhembus bahwa Umi Pipik dan Sunu Matta dikabarkan sudah memiliki anak.
(BACA JUGA Kembali Posting Foto Lagi Nyebrang Jalan, Syahrini Disindir Netizen: Asli Kelihatan Pendeknya!)
Saking hebohnya, media-media infotainment kemudian memburu wawancara, salah satunya adalah dari Citra yang merupakan kakak Suci, istri Sunu.
Dalam acara infotainment SILET edisi 15 November 2017 kemarin, Citra membenarkan pernikahan antara Umi Pipik dan Sunu.
Dalam wawancara yang telah tersebar di media sosial tersebut, Citra mengatakan bahwa adiknya sendiri yang memberitahukan hal itu kepadanya.
Suci dikabarkan pindah ke Bogor dan mengurus ketiga anaknya sendirian.
Citra, sang kakak bahkan mengatakan pada November 2017 silam bahwa Suci sudah lama tak bertemu Sunu sejak Suci pergi dari rumah.
Lama tak terdengar kabar, baru-baru tersebar foto yang memperlihatkan kebersamaan Sunu dan Suci.
Dilansir dari akun gosip @tantee_reempoong dan @lambe_turah.
Dalam foto itu, nampak Suci dan Sunu sedang makan bersama ketiga anaknya.
Sunu tampil sederhana. Ia hanya mengenakan kaos berwarna hitam tanpa sorban yang biasanya ia kenakan.
Sementara Suci mengenakan hijab dan baju dengan warna senada yakni warna hijau kebiru-biruan.
Dalam foto kedua, Sunu terlihat mengenakan jaket berwarna putih, sedang berjongkok dan mengobrol bersama Suci dan ketiga anaknya.
Namun netizen meragukan kebenaran foto itu.
Sebagian dari mereka melihat foto itu seperti foto lama karena Sunu tidak mengenakan sorban.
Kedua, Sunu masih nampak seperti anak band karena rambutnya dicat.
Netizen menyayangkan mengapa rambut Sunu masih dicat dan penampilannya berubah lagi.
(*)